Penulis
Intisari-Online.com - iPhone 6 belum lagi resmi diumumkan oleh Apple, bocoran informasi iPhone 6 sudah banyak beredar. Salah satu kabar yang berasal dari analis KGI Securities, Ming-Chi Kuo, menyebutkan bahwa ponsel pintar tersebut bakal mengusung layar 4,7 inci dengan resolusi 1334 x 750 piksel.Di samping lebih lebar, layar ponsel itu juga lebih lebar dibandingkan iPhone generasi sebelumnya sehingga diprediksi bakal menghasilkan tampilan yang berbeda pula.Kira-kira seperti apa tampilan sistem operasi iOS 8—updateOS yang kuat disinyalir bakal menyertai iPhone 6—di layar lebar iPhone 6?"Jika Apple benar-benar memakai layar 4,7 inci dengan resolusi 1334 x 750 seperti yang diprediksi oleh Kuo, maka Apple akan mempertahankan tingkat kepadatan yang sama (326 ppi) dengan iPhone 5S," tulis seorang anggota forum MacRumors yang dikutip olehBGR.(Baca juga: Harga iPhone 6 Bakal Lebih Mahal?)Oleh karena itu, elemen-elemen antarmuka, antara lain ikon, seharusnya juga akan berukuran sama, tetapi dengan luas area layar yang lebih lebar.Sang anggota forum kemudian membuat gambar prediksi tampilan iOS 8 di iPhone 6. Ternyata, dengan menggunakan spesifikasi resolusi dan ukuran layar yang diberikan oleh Kuo, ditemukan bahwa iPhone 6 bisa memuat satu deret ikon lebih banyak dibandingkan iPhone 5S, sebagaimana terlihat dalam gambar di atas.Pengembang aplikasi kemudian bisa menyesuaikan aplikasi-aplikasi buatannya agar bisa tampil optimal di layar iPhone 6, atau dibiarkan begitu saja, tetapi hanya bisa berjalan dengan area kosong di sekelilingnya (letterboxing). (Kompas)