Find Us On Social Media :

Cara Meyimpan Jadwal Piala Dunia 2014 di Google Calendar Anda

By Ade Sulaeman, Kamis, 12 Juni 2014 | 18:15 WIB

Cara Meyimpan Jadwal Piala Dunia 2014 di Google Calendar Anda

Intisari-Online.com - Gelaran piala dunia 2014 dimulai. Bagi Anda pencinta olahraga sepak bola, pasti sudah tak sabar lagi menunggu permainan tim unggulan Anda. Nah, agar Anda tidak terlewatkan aksi tim favorit Anda, Anda bisa menyimpan jadwal Piala Dunia 2014 di Google Calendar. Berikut ini cara memasukkan jadwal pertandingan piala dunia ke dalam akun Google Calendar milik Anda.

(Baca juga: Si Tukang Molor Jadi Maskot Piala Dunia 2014)

 1) Buka akun Goolge Anda dalam versi web, lalu klik tanda panah disamping pilihan ‘Other Calendars’ pada menu bagian kiri. Lalu pilih ‘Add by URL’ dan salin link URL berikut ini pada kotak yang tersedia.

2) Sebagai alternatif, Anda juga dapat langsung menuju ke halaman ini dan mengklik tombol ‘+ Google Calendar’ yang berada di bagian bawah sudut kanan. Kemudian, Anda akan diarahkan ke akun Google Calendar milik Anda dan mengkonfirmasikan tambahan jadwal yang baru Anda masukkan.

3) Kemudian, lakukan Refresh pada halaman Google Calendar, setelah beberapa menit, Anda akan melihat jadwal turnamen akan tampil pada semua perangkat milik Anda. Jika Anda menggunakan pilihan pertama, calendar Anda akan ikut terupdate jika ada tim yang kalah atau menang.

Nah, dengan menyimpan jadwal Piala Dunia 2014 di Google Calendar, rasanya Anda akan sulit ketinggalan pertandingan tim favorit Anda. (chip.co.id)