Find Us On Social Media :

Bagaimana Kondisi Utuh iPhone 6?

By Mohamad Takdir, Kamis, 21 Agustus 2014 | 15:00 WIB

Bagaimana Kondisi Utuh iPhone 6?

Intisari-Online.com - Bulan September adalah bulan rilis iPhone 6. Maka bocoran fotonyapun sudah beredar di dunia maya. Foto bocopran ada yang mengambil hanya komponen luar atau dalamnya saja. Namun bagaimana kondisi utuh iPhone 6?Kali ini, beredar foto yang diduga adalah iPhone 6 dengan penampakan paling jelas dalam kondisi utuh yang telah dirakit sempurna.Menurut situs Pocketlint, Jumat (15/8/2014), foto tersebut dikirim oleh seseorang yang mengaku berasal dari Tiongkok ke situs gosip selebriti Amerika Serikat, TMZ.Foto ini terlihat meyakinkan sebab sang pengirim foto mengaku mendapatkan perangkat tersebut dari temannya yang merupakan mantan karyawan pabrik Foxconn, pabrik yang merakit iPhone 6 milik Apple.

(Baca juga: Logo Lama Apple Dilelang Rp. 115 juta)Jika melihat tampilan foto tersebut, rumor yang selama ini beredar tampaknya terwujud dalam perangkat dalam foto itu. Bagaimana kondisi utuh iPhone 6? iPhone 6  terlihat memiliki desain tepi-tepi yang membulat dengan bingkai yang tipis, berwarna metalik.Layarnya juga terlihat sedikit menonjol dibanding permukaan sekelilingnya, desain yang selama ini dirumorkan Apple untuk iPhone dengan layar materi safir.Kamera di bagian belakang juga memiliki lensa dengan batas tepi yang menonjol. Disinyalir itu adalah cara Apple melindungi lensa dari bocoran cahaya dari sudut samping, layaknya pelindung kamera SLR.

(Baca juga: Spesifikasi iPhone 6 Bocor)Sementara itu, kamera depannya, iSight, terlihat terpasang di bagian tengah atas, bersamaan dengan beragam sensor cahaya yang tersembunyi di balik cover putihnya.Bagaimana kondisi utuh iPhone 6? Foto-foto yang beredar itu belum bisa dipastikan sebagai iPhone 6 karena Apple secara resmi baru akan merilis generasi iPhone terbarunya itu pada tanggal 9 September mendatang. (Kompas)