Find Us On Social Media :

The Shakedown, Aplikasi Smartphone Terburuk di Dunia yang Pernah Ada

By Moh Habib Asyhad, Rabu, 27 Agustus 2014 | 20:00 WIB

The Shakedown, Aplikasi Smartphone Terburuk di Dunia yang Pernah Ada

Intisari-Online.com - Jika ada yang bertanya aplikasi apa yang paling menjengkelkan yang pernah ada, maka Daniel Zarick dan Benedict Fritz akan segera menjawab: The Shakedown. Bagi Zarick dan Fritz, aplikasi yang notabene ciptaan mereka sendiri itu adalah aplikasi smartphone terburuk di dunia.

Tentu saja itu diucapkannya sembari terkekeh. Terlepas dari itu semua, The Shakedown sudah bisa diunduh di iOS App Store, dan sebentar lagi akan muncul di Play Store milik Android.

Apa toh The Shakedown itu? “Itu adalah ide terbodoh yang pernah saya bayangkan,” ujar Zarick.

The Shakedown serupa aplikasi game. Setiap pengguna baru akan dibekali poin 10.000 poin di awal. Setelah itu, pemain baru itu akan mencari yang rival yang terhubung melalui jejaring sosial, seperti Twitter atau Facebook. Untuk menambah poin, si pengguna itu harus mengocoknya kencang-kencang, bila perlu sembari menari-nari.(Baca juga: Twitter Ciptakan Fitur Khusus untuk Selebritis

Semakin kencang mengocok, semakin banyak poin yang didapat. Sebaliknya, poin rival yang kita pilih tadi semakin berkurang.

Jika ingin sedikit bertahan lebih, pengguna bisa “menyuap” alias membayar Zarick dan Fritz sebesar $0,99 dolar. Ini semata-mata untuk menjadikan poin kita lebih awet dalam waktu tertentu.(Baca juga: Swing Copter, Penerus Flappy Bird

Lalu, apa yang membuat aplikasi terburuk di dunia ini menarik? “Lucu. Itu sesuatu yang saat ini sedang populer. Orang akan terpingkal-pingkal ketika memainkan aplikasi ini. Mungkin bisa menadi ‘Flappy Bird’ selanjutnya,” kata Zarick. (techcrunch.com)