Find Us On Social Media :

Microsoft Akhirnya Membeli Mojang Seharga 3 Triliun Rupiah

By Mohamad Takdir, Selasa, 16 September 2014 | 12:00 WIB

Microsoft Akhirnya Membeli Mojang Seharga 3 Triliun Rupiah

Intisari-Online.com - Microsoft akhirnya membeli Mojang seharga 3 triliun rupiah. Apakah Mojang? Ini adalah perusahaan pembuat game sandbox populer Minecraft.Proses pembelian Mojang oleh Microsoft diharapkan akan rampung menjelang akhir tahun 2014. "Minecraft menambah keragaman portfolio game kami dan membantu kami menjangkau para pemain di berbagai platform," tulis kepala divisi Xbox Microsoft, Phil Spencer yang dikutip oleh The Verge.Spencer mengatakan bahwa Microsoft berencana mempertahankan keberadaan Minecraft di sejumlah platform game yang kini mencakup perangkat Android, iOS, PlayStation, serta Xbox dan PC.Microsoft akhirnya membeli Mojang seharga 3 triliun rupiah. Minecraft sendiri adalah  sebuah game open world. Pemain menyusun balok-balok virtual serupa Lego untuk membangun dunia game yang bisa dikunjungi dan dibangun bersama pemain lain.Sejak pertama kali diperkenalkan pada 2009, Minecraft telah mencatat penjualan sebanyak lebih dari 50 juta kopi dan menghasilkan pendapatan tahunan hingga 290 juta dollar AS pada 2013 lalu.Microsoft akhirnya membeli Mojang seharga 3 triliun rupiah. Menurut Spencer, Minecraft adalah salah satu judul game online yang paling banyak dimainkan di Xbox, konsol game besutan Microsoft.