Find Us On Social Media :

Tanda Apakah Kita Benar-benar Memerlukan Ponsel Canggih?

By Axel Natanael Nahusuly, Selasa, 14 Oktober 2014 | 20:00 WIB

Tanda Apakah Kita Benar-benar Memerlukan Ponsel Canggih?

Intisari-Online.com - Beberapa posel super canggih saat ini, seperti Galaxy S5, Galaxy Note 4, iPhone 6, iPhone 6 Plus, Xperia Z3, dan LG G3 memang sangat menggoda untuk dibeli meskipun harganya mahal. Coba cek lagi, apakah kita benar-benar memerlukan ponsel canggih?

Berikut 7 tanda bahwa kita tidak benar-benar membutuhkan ponsel canggih, tapi hanya keinginan saja.

1. Bukan gamer sejatiGamer sejati membutuhkan ponsel dengan hardware yang mumpuni dengan teknologi terbaru agar dapat menjalankan game yang berat dengan mulus dan smooth. Jika kita bukan seorang gamer sejati, kita tidak terlalu membutuhkan teknologi processor dan GPU terbaru di dalam ponsel kita.

2. Menggunakan kamera ponsel sekadar untuk funJika kita hanya menggunakan kamera ponsel untuk sekedar fun saja, misalnya untuk berbagi di media sosial, maka kita tidak terlalu membutuhkan ponsel yang dilengkapi dengan kamera dan sensor tercanggih dan terbaru.

3. Tidak berencana untuk melihat layar ponsel dalam jarak dekatPonsel-ponsel canggih terkini telah dibekali dengan layar beresolusi menawan, yakni Quad HD (1440 x 2560 piksel). Kemungkinan besar, TV LCD/LED berukuran besar yang terpajang di ruang keluarga rumah kita pun belum memiliki resolusi Quad HD, alias hanya HD Ready ataupun Full HD. Pada layar ponsel yang jauh lebih kecil dibandingkan TV, perbedaan layar Full HD dan Quad HD mungkin bisa dibilang hampir tidak terlihat.

4. Paket internet dan jaringan 4G LTE belum tersedia di tempat kitaPonsel canggih terkini sudah dibekali dengan konektifitas jaringan 4G LTE yang memungkinkan untuk melakukan unduhan secepat kilat. Namun kecepatan itu tidak ada artinya apabila jaringan 4G LTE belum tersedia di daerah kita. Apakah kita benar-benar memerlukan ponsel canggih seperti ini sekarang?

5. Ingin ponsel yang relatif nyaman di tanganPonsel canggih yang berukuran besar saat ini mungkin tidaklah selalu nyaman di tangan semua orang. Kebanyakan para pengguna ponsel sebenarnya tidak terlalu membutuhkan ukuran layar yang besar, apalagi sampai di atas 6 inch. Mungkin akan lebih penting kapasitas memori dan baterai yang super besar dibandingkan ukuran ponsel yang besar.

6. Bukan seseorang ''multimedia holic''Kita mungkin sebenarnya tidak terlalu membutuhkan ponsel dengan fitur multimedia yang sangat canggih, kecuali kita memang senang menonton film Full HD dengan bitrate dan kualitas yang sangat tinggi.

7. Rata-rata kita hanya menggunakan ponsel untuk ''berponsel''Dalam kenyataan sehari-hari, kita lebih sering menggunakan ponsel pintar untuk SMS, telepon, WhatsApp, Path, Twitter, dan update jejaring sosial lainnya. Lalu, ditambah dengan mendengarkan MP3 dan sesekali menonton video. Semua fitur itu sebenarnya juga dapat dinikmati pada ponsel mid-end yang harganya relatif lebih murah dan sisanya bisa ditabung.Itu dia 7 hal di atas semoga kita bisa menemukan jawaban apakah kita benar-benar memerlukan ponsel canggih atau tidak. (phonearena)