Find Us On Social Media :

Alat Monitor Elektronik Tak Berguna untuk Bayi

By Mohamad Takdir, Rabu, 26 November 2014 | 14:00 WIB

Alat Monitor Elektronik Tak Berguna untuk Bayi

Intisari-Online.com - Alat monitor elektronik tak berguna untuk bayi. Alat ini berguna untuk membantu orangtua yang khawatir akan keselamatan anaknya. Namun menurut para ahli itu tak berguna. Alat ini dinilai tidak membantu jika bayi dalam keadaan darurat yang membahayakan jiwa. Penelitian dari University of Sheffield menunjukkan bahwa kematian balita atau bayi tidak bisa dicegah dengan alat monitor elektronik.

Di Amerika Serikat sendiri ada 2000 kematian bayi mendadak dalam satu tahun, namun ini masih langka, menurut Centers for Disease Control. Alat monitor elektronik tak berguna untuk bayi. Sebagai alat nonmedis, alat monitor elektronik jangan dianggap sebagai alat medis. Bahkan alat monitor medis sekalipun tak bisa menghindari kematian mendadak bayi. Kesulitan bernapas memang biasa, ada yang berakhir normal, ada yang dengan kematian.

Namun ini semua tidak bisa dihindari alat monitor elektronik. Maka American Academy of Pediatrics memandang tidak perlu alat monitor elektronik untuk bayi. Alat monitor elektronik tak berguna untuk bayi. Untuk menghindari kematian mendadak karena kesulitan bernapas, dokter menyarankan perawatan orangtua yang lebih menyeluruh serta jangan tidur satu kasur dengan bayi. (mashable)