Penulis
Intisari-Online.com - Dimanakah tempat belajar soal batu mulia? Salah satu lembaga yang memberikan pelatihan tentang batu mulia (gems) adalah Institute Gemology Paramita (IGP).
(Baca juga: Merawat Perhiasan Imitasi)Lembaga yang didirikan pada 1983 oleh K. Mahardi Paramita, ahli batu mulia, telah menarik banyak peminat untuk mendalami seluk-beluk batu mulia.Ingin belajar soal batu mulia? Masa waktu pelatihan di IGP termasuk singkat, yaitu dua bulan. Menurut Leticia Paramita, Head of Education IGP, karena kebanyakan orang yang kursus di sana merupakan orang yang aktivitasnya padat. “Maka perlu dibuat kurikulum yang padat dan komprehensif,” jelasnya.
Alasan dibuatnya lembaga pendidikan batu mulia ini karena sebelumnya banyak kekacauan di dunia batu mulia di Indonesia karena kurangnya pemahaman tentang batu mulia. IGP juga memberikan jasa pengujian batu mulia, untuk kemudian dikeluarkan sertifi kat resmi batu mulia.
(Baca juga: Bikin Cling Emas Yang Kusam)Laboratoriumnya menurut klaim Leticia, paling canggih di Indonesia. Sebut saja, ada Fourier Transform Infrared Spectrophotometer (FTIR), UV-VIS-NIR Spectrophotometer, dll. Alat-alat itu untuk melihat keaslian batu mulia, melihat perlakuan yang sudah diterima batu mulia, dan mengenali kualitas batu mulia. Ingin belajar soal batu mulia? Anda bisa belajar di Institute Gemology Paramita (IGP).--Artikel ini pernah ditulis oleh JB Satrio Nugroho di MajalahIntisariedisi November 2013 dengan judul asliKilau Batu Mulia yang Bikin Galau.