Bahan:
- 500 g ikan patin
- 3 lembar daun salam
- 1 cm lengkuas
- 1 tangkai serai
- 3 lembar daun jeruk purut
- ½ sdm asam jawa
- 1 sdm kecap manis
- 25 g daun kemangi
- 10 buah tomat kecil
- 50 g nanas, iris dadu ½ cm x 2 cm
- 1 butir jeruk nipis, peras ambil airnya
- 500 ml air
- Garam
- Gula pasir
- 1 sdm minyak goreng
Bumbu yang dihaluskan:
- 7 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 5 buah cabai merah
- 1 cm kunyit
- 1 cm jahe
- 1 sdt terasi
Cara membuat:
- Cuci bersih ikan patin. Beri air perasan jeruk nipis untuk menghilangkan bau amis pada ikan.
- Tumis bumbu yang dihaluskan sampai harum.
- Masukkan daun salam, lengkuas, serai, daun jeruk. Aduk-aduk sebentar.
- Beri garam, gula pasir, dan terasi. Masukkan sebagian air. Masak sampai mendidih.
- Masukkan ikan patin. Aduk perlahan. Beri air lagi secukupnya.
- Beri kecap manis dan air asam.
- Masak sampai ikan matang dan kuah agak mengental.
- Beri kemangi dan tomat. Matikan apinya.
- Angkat dan sajikan hangat.
- Jika suka beri irisan nanas di atasnya.
Untuk 4 porsi
Fakta Gizi Per Porsi
- Kalori 135 kal
- Protein 17,5 g
- Lemak 4,7 g
- Karbohidrat 5 g
- Kolesterol -
- Serat 0,5 g