Masih dalam rangka kelahiran Pancasila, menu yang disajikan masih khas di seputar Nusantara. Masakan kali ini aslinya berasal dari Lamongan, Jawa Timur. Masakan yang cocok sekali untuk mereka yang sedang diet rendah lemak. Tapi bila sedang mengalami gangguan cerna, hati-hati, sebaiknya jangan diasup kuahnya.
Bahan:
- 2 ekor bandeng ukuran sedang, bersihkan, potong 2 - 3 bagian
- 6 butir bawang merah, iris tipis
- 2 siung bawang putih, iris tipis
- 4 cm jahe, iris 2, memarkan
- 1 cm kunyit, bakar, memarkan
- 4 cm lengkuas, memarkan
- 2 lembar daun salam
- 8 buah cabai rawit, biarkan utuh
- 2 buah tomat, iris kasar
- 5 buah belimbing wuluh, masing-masing iris 1 cm
- 1 sdm perasan jeruk nipis
- 1 tangkai serai
- Gula pasir
- Garam
- 1 gelas air
Cara membuat:
- Tumis kedua macam bawang hingga harum.
- Masukkan jahe, kunyit, lengkuas, dan daun salam. Aduk.
- Masukkan ikan bandeng. Beri tomat, belimbing wuluh, perasan jeruk nipis dan gula pasir. Aduk. Tutup wajannya sebentar. Kecilkan api. Masak sampai ikan masak.
Untuk 6 porsi
Fakta Gizi Per Porsi
- Kalori 54,6 kal
- Protein 5,8 g
- Lemak 1,5 g
- Karbohidrat 2,3 g
- Kolesteol -
- Serat 1,3 g