Intisari-Online.com – Selain mengonsumsi BBQ hewani, variasikan dengan sate jamur yang merupakan sumber protein nabati yang mengandung lemak tak jenuh.
Bahan:
- ½ buah nanas, kupas, potong dadu 2,5 cm
- ½ buah paprika kuning, potong kotak 2,5 cm
- ½ buah paprika hijau, potong kotak 2,5 cm
- ½ buah paprika merah, potong kotak 2,5 cm
- ½ buah tahu cina, kukus, potong dadu 2,5 cm
- 6 buah jamur champignon, cuci bersih, belah 2 bagian
- 12 buah tomat ceri
- 12 tusukan satai
Olesan:
- 2 siung bawang putih, memarkan
- 1 sdm bawang bombai, cincang
- 5 buah manisan prune, rendam dalam 75 ml air panas, haluskan
- 2 sdm minyak zaitun
- 1 sdt garan
- ¼ sdt merica bubuk
- 2 sdm madu
Pelengkap:
- 1 buah jeruk lemon
- Daun peterseli, cincang
Cara membuat:
- Bahan olesan: Aduk jadi semua bahan.
- Tusuk berurutan pada tusuk sate: nanas, jamur, paprika, tahu, cina, dan tomat ceri.
- Olesi setiap sate dengan bahan olesan.
- Diamkan dalam lemari pendingin selama 15 menit.
- Panggang sate hingga matang sambil diolesi dengan bahan olesan. Saat memanggang, sate perlu dibalik.
- Setelah matang, angkat. Sajikan dengan pelengkap.
Untuk 8 porsi
Fakta gizi per porsi
- Kalori 83 kal
- Protein 3,4 g
- Lemak 3,6 g
- Karbohidrat 11,6 g
- Kolesterol -
- Serat 1,7 g