Penulis
Intisari-Online.com - Beberapa wanita merasa lebih nyaman memiliki banyak teman pria dibandingkan teman wanita. Mungkin pertimbangan cara berpikir pria yang lebih logis dan tidak bertele-tele, menjadi pertimbangan utama.Menurut penelitian di Ontario University, terkuak fakta menarik bahwa wanita yang memiliki lebih banyak teman pria daripada wanita, memiliki libido tinggi. Apa alasannya?
"Bukan karena ia (wanita tersebut) bercinta dengan teman-teman prianya itu, namun lebih kepada karena wanita yang memiliki gairah seksual tinggi lebih mudah bergaul dengan pria, dan terkadang memiliki sifat layaknya seorang pria," ujar David J Ley, seorang psikolog klinis.
Seorang wanita yang memiliki teman pria, acap kali dinilai sebagai pribadi yang nakal dan liar. Sebenarnya, hal tersebut sama sekali tidak benar. Sebab, alasan utama wanita memilih pria sebagai teman karena malas berada di lingkungan dengan dominasi wanita. Menurut mereka, lingkungan seperti itu kurang menyenangkan karena para wanita selalu memusingkan hal-hal kecil yang terbilang tidak penting.
Berhentilah menghakimi wanita sebelum benar-benar mengenalnya lebih baik. Penelitian juga mengutarakan, wanita dengan teman pria yang banyak terlihat lebih menarik dan menantang untuk ditaklukan."Pria memandang pasangannya menarik bagi lawan jenisnya karena mereka tahu pria lain menyukai wanita yang terus terang dengan hasrat bercinta. Selain itu, pasangan dari wanita yang memiliki libido tinggi memiliki pikiran negatif bahwa pasangannya bisa saja tidak setia, dibandingkan wanita yang memiliki libido lebih rendah," jelas Ley.
Selanjutnya, Ley mengatakan, wanita dengan libido tinggi cenderung memiliki potensi selingkuh yang rendah. Namun, dampak negatif memiliki pasangan dengan hasrat seksual yang aktif, tentunya membuat si pria khawatir dan sering dilanda kecemburuan.Itulah fakta menarik yang mengatakanwanita yang memiliki lebih banyak teman pria daripada wanita memiliki libido tinggi. (Kompas)