Find Us On Social Media :

Anak Boleh Mainan Ponsel, Asal….

By Moh Habib Asyhad, Kamis, 16 Januari 2014 | 19:00 WIB

Anak Boleh Mainan Ponsel, Asal?.

Intisari-Online.com – Tidak ada larangan buat anak untuk memegang ponsel pintar. Tapi yang perlu diketahui, kapan orangtua bisa memberikannya kepada si anak? 5, 12, 17 tahun? 

Jeannetta Kaplun , seorang ibu yang juga bekerja sebagai penulis, blogger, presenter TV asal Spanyol, mengatakan di Babble.com, memberikan anak sebuah ponsel di usianya yang sangat dini tidaklah masalah. Asal, orangtua mampu mengendalikan bagaimana anak-anak menggunakan ponselnya.

Kaplun mengizinkan putri bungsunya memiliki ponsel. “Ia ikut banyak sekali ekstrakurikuler. Dan sudah menjadi keharusan sehingga bagi saya untuk selalu melacak keberadaannya. Ponsel juga berguna agar ia bisa menghubungi saya jika sedang berada dalam keadaan darurat,” jelas ibu dua anak itu.

Sebuah ponsel yang sudah terkoneksi internet, memiliki daya jelajah yang tak terbatas.Adabegitu banyak aplikasi game dan jaringan sosial yang bisa anak unduh dan ikuti. Dan sebagian anak berani mengemis kepada orangtuanya agar bisa memiliki handphone demi kebutuhan itu.

Kaplun yang juga sebagai orangtua berhak merasa khawatir. Apakah membatasi aksesnya dengan akses internet atau membiarkan si anak asik masyuk dengan aplikasinya.

10 aturan sebelum memberi anak ponsel

Sangatlah penting bagi orangtua untuk membatasi penggunaan ponsel pada anak. Bukan berarti ponsel itu milik anak, lantas anak bisa semena-mena menggunakannya. Anda harus mengontrol berapa lama waktu anak berada di depan layar ponsel setiap harinya. Selain itu, situs-situs apa saja yang bisa anak kunjungi. Usahakan selalu melakukan pengecekan history ponsel. 

Berikut 10 aturan yang Anda harus pertimbangkan sebelum memberikan ponsel untuk anak Anda:

Tidak hanya menetapkan aturan, jelaskan kepada anak juga mengenai konsekuensi penggunaan ponsel yang tidak bijak. Misalnya, anak bisa kehilangan konsentrasi belajar jika terlalu sibuk dengan ponselnya. Atau, jika anak tidak mengikuti aturan yang Anda tetapkan, Anda berhak untuk mengambil ponselnya kembali.(Ester|Tabloid Nova