Find Us On Social Media :

Pornografi dan Anak (3): Ketahuan, Jangan Langsung Marahi

By Ade Sulaeman, Minggu, 2 Februari 2014 | 17:00 WIB

Pornografi dan Anak (3): Ketahuan, Jangan Langsung Marahi

Intisari-Online.com - Lalu, adakah ciri-ciri tertentu jika anak terpapar pornografi? “Orangtua harus mulai waspada jika anak maunya chatting melulu. Jika biasanya pintu kamar tidak dikunci, sekarang selalu dikunci. Kalaupun ketahuan, pasti sikapnya langsung gugup dan wajahnya ketakutan saat ditanya.”

Di sinilah peran orangtua, begitu tahu tingkah laku anak yang berubah. “Mulai perhatikan pergaulannya, mungkin bergaulnya tidak dengan teman yang biasanya. Apakah pergaulannya berubah ke arah positif atau negatif.”

Orangtua lebih berperan dalam menumbuhkan kepercayaan diri anak. “Jika ketahuan membuka situs porno jangan langsung dimarahi, tapi lihat pelan-pelan apa yang anak buka.”

Agustina pernah menangani kasus anak yang ketahuan melakukan masturbasi. “Jangan langsung dimarahi, karena bisa membuat anak melakukan perlawanan. Pahami dulu kenapa anak melakukan hal itu. Bisa saja karena gatal atau memang ada fase genital yang dirasakan (merasa puas di alat kelamin). Bukan karena kepuasan diperoleh dengan melakukan aktivitas seksual.”

Bisa jadi anak merasakan fantasi kenikmatan saat kencing. “Bila ketahuan, tanyakan baik-baik. Kalau anak menghindar enggan menjawab, pantau lagi. Biasanya setelah dikasih tahu pasti anak mulai memerhatikan. Terus ingatkan anak jika ketahuan melakukan lagi.”

(Noverita K. Waldan/tabloidnova.com)