Find Us On Social Media :

Melihat Kepribadian Seseorang Lewat Kondisi Ruang Kerjanya

By Chatarina Komala, Senin, 26 Januari 2015 | 19:00 WIB

Melihat Kepribadian Seseorang Lewat Kondisi Ruang Kerjanya

Intisari-Online.com - Sebuah penelitian baru yang dilakukan oleh University of Minnesota mencoba melihat kepribadian seseorang lewat kondisi ruang kerja. Melalui serangkaian percobaan, mereka menemukan, orang-orang yang bekerja di ruang rapi cenderung murah hati dan memiliki pola makan lebih sehat, sementara mereka yang terbiasa bekerja di ruang berantakan lebih kreatif dan berani mengambil risiko. Pada percobaan pertama, keseluruhan responden dibagi ke dalam dua kelompok. Kelompok pertama, diminta untuk melakukan serangkaian tugas di ruang rapi dan terorganisir. Sementara responden kedua, diminta menyelesaikan tugas di dalam ruang yang berantakan, penuh dengan kertas dan perlengkapan kantor yang berserakan. Setelah tugas selesai, mereka lantas diberi kesempatan untuk menyumbangkan uang untuk amal, kemudian ditawari memilih apel atau sebatang cokelat. Hasilnya, penelitian yang diterbitkan dalam Psychological Science ini menunjukkan, sebanyak 82% responden dari ruang yang rapi menawarkan untuk menyumbangkan uang, sementara hanya sebanyak 47% responden dari ruang yang berantakan yang melakukan hal serupa. Selain itu, sebanyak 67% responden dari ruang rapi juga cenderung memilih apel, ketimbang dengan hanya 20% responden dari ruang yang berantakan. Pada percobaan berikutnya, para peneliti ingin menguji seberapa besar kreativitas yang dihasilkan. Para responden lantas diminta untuk memberi ide kreatif tentang pemanfaatan bola tenis. Sementara jumlah ide yang disampaikan oleh kedua kelompok relatif sama, para peneliti menilai, ide yang berasal dari kelompok dengan ruang kerja berantakan, cenderung lebih kreatif. "Berada di sebuah ruangan berantakan tak diingkari mampu melahirkan kreatifitas. Hal itulah yang ingin kami ketahui," kata Kathleen Vohs, dari University of Minnesota. (Healthmeup)