Find Us On Social Media :

Bau Keringat Kita Bisa Membuat Orang Lain Bahagia?

By Lintang Bestari, Selasa, 21 April 2015 | 08:00 WIB

Bau Keringat Kita Bisa Membuat Orang Lain Bahagia?

Intisari-Online.Com - Orang-orang cenderung bisa menularkan kebahagiaannya melalui keringat. Menurut studi baru dari Psychological Science, bau keringat kita bisa membuat orang lain bahagia.

Studi ini menemukan bahwa wanita menunjukkan tanda kebahagiaan lebih banyak ketika mencium bau keringat pria yang sedang bahagia daripada keringat pria dengan emosi yang stabil.

“Keringat yang diproduksi saat bahagia menimbulkan replika kebahagiaan bagi orang-orang yang menciumnya. Seseorang yang sedang bahagia pasti akan menularkan kebahagiaannya itu kepada orang-orang di sekitarnya,” kata pemimpin penelitian, Gun Semin, yang juga profesor di Utrecht University.

Fakta bahwa bau keringat kita bisa membuat orang lain bahagia, ditemukan melalui eksperimen yang tidak biasa. Para peneliti menunjukkan cuplikan film kepada 12 laki-laki yang menimbulkan rasa takut atau kebahagiaan. Sedangkan, yang lainnya ditunjukkan klip dengan adegan netral. Setelah selesai menonton, para peneliti mengumpulkan sampel keringat laki-laki tersebut dengan menempelkan bantalan ke ketiak mereka.

Selanjutnya, para peneliti meminta 36 wanita untuk mencium sebuah botol yang berisi aroma keringat dari para lelaki tadi. Para peneliti mengukur ekspresi kebahagiaan mereka dan menandainya pada setiap sampel keringat. Ternyata, wanita tersenyum lebih banyak ketika mencium aroma keringat pria berbahagia dibanding keringat pria yang menonton adegan netral tadi!

Ini merupakan studi kecil dan membutuhkan penelitian lebih lanjut. Penelitian sebelumnya telah menunjukkan bahwa chemosignaling – atau penyampaian emosi melalui bau – bisa menularkan emosi negatif terhadap orang lain. Namun, dengan adanya penelitian ini, menunjukkan bahwa bau keringat bisa menularkan emosi bahagia juga. (time.com