Find Us On Social Media :

Soal Mengintai, Wanita lebih Jago dari Pria

By Arnaldi Nasrum, Jumat, 19 Juni 2015 | 17:00 WIB

Soal Mengintai, Wanita lebih Jago dari Pria

Intisari-Online.com - Tahukah Anda, wanita ternyata lebih jago mengintai dibandingkan pria. Hal ini diungkapkan Dame Stella Rimington, mantan kepala MI5, unit intelijen militer Inggris. Menurut Dame Stella, salah satu kemampuan wanita adalah mampu menggabungkan sikap simpati dan kemampuan persuasif yang mumpuni.

Sejauh pengamatannya, intelijen wanita yang bertugas di organisasi intelijen cenderung lebih sukses dibandingkan intelijen pria. Hal ini disebabkan karena wanita memiliki kemampuan yang lebih baik dalam hal mendengarkan dan meyakinkan seseorang. Mereka selalu bersikap tenang yang membuatnya selalu merasa mudah melakukan sesuatu.

Meski begitu, ia tetap meyakini, pria dan wanita merupakan komponen penting dalam layanan intelijen.

Dame Stella Rimington merupakan wanita pertama yang menjabat sebagai kepala MI5. Ia menjabat antara tahun 1992 dan 1996. Saat dirinya bergabung MI5 pada tahun 1960, wanita masih dipandang sebagai “warga negara kelas dua” sehingga tidak dipercayakan untuk menjadi seorang pengintai.

“Jika tujuannya adalah mengintai seseorang untuk mengetahui apa yang ingin Anda ketahui, mempengaruhi seseorang untuk melakukan sesuatu ataupun mendapatkan berbagai informasi lengkap yang dibutuhkan, saya pikir itu bisa jadi merupakan keterampilan wanita saat sekarang ini,” jelas Dame Stella. "Karena ini tentang persuasi, ini tentang simpati, ini tentang mendengarkan, ini tentang memberi sikap percaya diri, intinya sebuah kepercayaan yang mendalam,” tambahnya.

Menurut Dame, semua hal tersebut dimiliki oleh wanita. Bahkan bersikap kejam pun bisa dilakukan oleh wanita meski hal tersebut belum tentu bijak.

Dame sendiri menegaskan jika dirinya tidak ingin mengelu-elukan wanita lebih baik. Tetapi, yang terpenting adalah memiliki intelijen yang beragam sehingga ada pendekatan baru dengan adanya kepribadian yang berbeda. Wanita memiliki karakter berbeda dan dapat menjadi keuntungan tersendiri.

“Setidaknya seorang wanita mungkin bisa bersikap sedikit lebih santai,” jelasnya. (dailymail.co.uk)