Find Us On Social Media :

Waktu Terbaik Bagi Wanita untuk Berhenti Merokok adalah Sebelum Menstruasi

By Mohamad Takdir, Kamis, 8 Januari 2015 | 18:15 WIB

Waktu Terbaik Bagi Wanita untuk Berhenti Merokok adalah Sebelum Menstruasi

Intisari-Online.com - Waktu terbaik bagi wanita untuk berhenti merokok adalah sebelum menstruasi. Hal ini diungkapkan peneliti dari University of Montreal yang menguji 34 pria dan wanita yang merokok 15 batang per hari.Waktu terbaik bagi wanita untuk berhenti merokok adalah sebelum menstruasi. Kenapa sebelum menstruasi? Sebab kalau saat menstruasi akan sulit melepaskan batang rokok. Penelitian juga menunjukkan bahwa wanita lebih susah berhenti merokok daripada laki-laki karena wanita mengalami menstruasi.Selain mengisi kuesioner, mereka yang diteliti juga discan otaknya lewat mesin MRI dan diuji nafsu mereka akan rokok. Wanita mendapat pindaian mesin MRI dua kali serta kadar hormon esterogen dan progesteron serta sebelum dan sesudah menstruasi. Ternyata menurunnya hormon esterogen dan progesteron berpengaruh pada nafsu seorang wanita sehingga susah berhenti merokok.Pengujian pada tikus membuktikkan bahwa tikus menjadi kecanduan karena hal ini. Faktor lain yang patut diperhatikan untuk waktu terbaik bagi wanita untuk berhenti merokok adalah sebelum menstruasi, yakni faktor stres pekerjaan serta depresi diri. Penelitian ini berharap mampu memberikan solusio menyeluruh soal kecanduan merokok pada wanita. (dailymail)