Find Us On Social Media :

Berikut Fakta Penting Mengenai Puasa

By Arnaldi Nasrum, Kamis, 4 Juni 2015 | 06:00 WIB

Berikut Fakta Penting Mengenai Puasa

Intisari-Online.com - Bagi umat Muslim, puasa merupakan ibadah yang diwajibkan. Meski menghadapi beberapa tantangan, orang biasanya akan tetap berusaha untuk menjalankan ibadah puasa. Tapi, ada pengetahuan mendasar yang perlu diketahui terkait puasa. Berikut fakta penting mengenai puasa yang perlu diketahui menurut PERKENI (Perkumpulan Endokrinologi Indonesia) seperti yang diungkapkan Prof. Dr. dr. Pradana Soewando:

* Waktu

Dilaksanakan di bulan ke-9, hari 1-29 atau 30 hari dari sistem penanggalan bulan. Dalam 10 tahun mendatang, di sebagian besar negara islam, Ramadan akan berlangsung di musim panas. Sedangkan di Indonesia akan berlangsung bulan Juli sampai September.

* Lama

Dimulai 75 menit sebelum matahari terbit dan berakhir 15 menit sesudah matahari terbenam atau segera sesudah matahari terbenam. Di wilayah khatulistiwa seperti di Indonesia, dalam satu hari puasa berlangsung selama 11-12 jam. Sedangkan di negara-negara yang jauh dari khatulistiwa (seperti Skandinavia) dapat berlangsung selama 16-20 jam bahkan lebih.

* Wajib Berpuasa

Individu dewasa atau individu yang secara religius bertanggung jawab. Remaja putri usia 9 tahun atau lebih dan remaja putra usia 15 tahun atau lebih.

* Pengecualian

Individu yang sakit (karena puasa diperkirakan dapat menimbulkan gangguan yang nyata), dalam perjalanan dan wanita yang sedang haid

Terkait dengan masalah kesehatan, dr. Pradana menekankan jika seseorang yang ingin menjalani ibadah puasa harus memahami kondisinya terlebih dahulu. “Lebih baik ada persiapan bagi seseorang yang memiliki penyakit tertentu termasuk diabetes jika ingin ikut melaksanakan ibadah puasa. Sebaiknya 1-2 bulan,” tegasnya saat ditemui dalam acara “Indahnya Ibadah Puasa bagi Penyandang Diabetes” yag diselenggarakan Novo Nordisk, Rabu (3/6) di Cikini, Jakarta.