Find Us On Social Media :

Waspada Terhadap Pengentalan Darah Muda! (2)

By Monalisa Darwin D, Minggu, 22 November 2015 | 07:00 WIB

Waspada Terhadap Pengentalan Darah Muda! (2)

Intisari-Online.com - Tak jarang sebagian dari kita yang mengabaikan sakit kepala sebelah atau migren. Nyatanya, sakit kepala sebelah tidak bisa dipandang sebelah mata. Sakit kepala sebelah dapat menjadi gejala awal dari sindrom darah kental. Jauh-jauh hari kita harus waspada terhadap pengentalan darah muda!

Jangan dianggap remeh, karena trombosis dapat terjadi di seluruh pembuluh darah. Oleh karenanya, dampak yang ditimbulkan tergantung dari bagian mana yang terhambat. Misalnya, trombosis yang terjadi pada pembuluh darah otak, maka akan menyebabkan stroke dan jika trombosis terjadi pada pembuluh jantung, maka akan menyebabkan serangan jantung.

Yang menjadi perhatian adalah di zaman sekarang, banyak orang berusia muda (18-45 tahun) yang mengalami pengentalan darah. Gaya hidup yang tidak sehat dan tingkat stres yang tinggi menjadi pemicunya. Harus diwaspadai jika kita sering mengalami migren, merasa pandangan berputar-putar, mual, pegal-pegal pada tubuh dan disertai telinga berdenging, karena ini merupakan gejala-gejala dari pengentalan darah.

Jika tidak ditindaklanjuti, maka hal tersebut akan menjadi masalah yang lebih serius seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, stroke, serangan jantung, kebutaan, gagal ginjal, dan lainnya. Bagi penderita yang mengalami stroke, dapat berakibat pada kecacatan parah akibat fungsi otak yang terganggu hingga pada kematian.

Selain itu, dalam jumlah yang sedikit di dunia ini, faktor genetik (keturunan) juga akan membawa risiko seseorang mendapati masalah trombosis di usia muda. Jika kita mengalami masalah pengentalan darah secara genetik, kita harus mengonsumsi obat antikoagulan (anti pengumpulan) seumur hidup.