Find Us On Social Media :

Jared Weissman, Pria yang Membuat Sendiri Sapu Terbang Nimbus 2000 seperti Milik Harry Potter untuk Kekasihnya

By Lila Nathania, Minggu, 3 Januari 2016 | 15:30 WIB

Jared Weissman, Pria yang Membuat Sendiri Sapu Terbang Nimbus 2000 seperti Milik Harry Potter untuk Kekasihnya

Intisari-Online.com – Pacar Anda penggemar berat novel dan film Harry Potter. Kira-kira apa hadiah terbaik yang bisa Anda berikan? Menurut Jared Weissman, jawabannya tentu sapu terbang nimbus 2000 seperti milik Harry Potter yang dibuat sendiri.

Jared Weissman adalah seorang pria lulusan Program Studi Teknik Sipil dari Virginia, Amerika Serikat. Ia memiliki kekasih yang sudah dipacarinya selama lima tahun. Shelby Stein. Stein adalah perempuan yang sangat senang dengan Harry Potter. Karena itulah Weissman memutuskan untuk membuat sendiri sebuah kado yang sangat spesial.

Selama tinga minggu Weissman membuat sapu terbang Nimbus 2000 seperti milik Harry Potter. Ia memakai kayu pohon pinus sebagai pegangannya. Sedangkan ijuk yang digunakan pada sapu ini terbuat dari semacam buluh yang biasa dipakai untuk membuat keranjang.

Agar bentuk sapu itu bisa bagus, pada bagian dalam ijuk Nimbus 200 itu diberi lingkaran dari gabus. Nimbus 2000 tersebut bisa terlihat berkilauan karena dilapisi dengan pelapis kayu mahogani dan pelapis polyurethane. Pada bagian ujung sapu ini juga tak lupa diukirkan kata ‘Nimbus 2000’ dengan warna emas sehingga terlihat benar-benar mirip dengan Nimbus 2000 yang ada di film Harry Potter.

Lebih hebatnya lagi, sapu ini dibungkus dengan kertas cokelat saat diberikan pada Stein. Bungkus ini sama persis dengan bungkus Nimbus 2000 yang ada di film Harry Potter. Stein mengaku ia sangat senang hingga menangis saat membuka kado tersebut.

(boredpanda.com)