Find Us On Social Media :

Pensil Unik Ini Bisa Tumbuh Jadi Tanaman Bila Diletakkan dalam Pot

By Lila Nathania, Sabtu, 2 April 2016 | 16:30 WIB

Pensil Unik Ini Bisa Tumbuh Jadi Tanaman Bila Diletakkan dalam Pot

Intisari-Online.com – Apa yang Anda lakukan bila pensil sudah habis dan tidak bisa dipakai lagi? Dibuang? Sekarang sudah ada pensil unik yang bisa tumbuh jadi tanaman bila diletakkan dalam pot.

Berkat kolaborasi antara mahasiswa dan pebisnis asal Denmark, ditemukanlah pensil yang bisa tumbuh jadi tanaman ini. Pensil pada umumnya akan dibuang saat sudah terlalu pendek dan tidak bisa dipakai. Namun pensil ini akan tetap berguna walau sudah terlalu pendek.

Pada bagian belakang pensil yang biasanya dilengkapi oleh penghapus, kini diganti dengan kapsul biji. Jika ujung pensil yang berisi kapsul biji ini diletakkan ditanah, diberi air, dan terkena cukup cahaya matahari, maka akan tumbuh tanaman dari sisa pensil tersebut. Tumbuhan yang dihasilkan pun cukup beragam mulai dari bunga matahari, mint, lavender, tomat ceri, kacang kapri, hingga stroberi.

Pensil ini juga ramah lingkungan karena dibuat dengan kayu cedar ramah lingkungan. Kapsul biji itu juga dibuat dari selulosa sehingga keseluruhan pensil ini tidak beracun dan aman untuk dipakai anak-anak sekalipun.

Ide awal pembuatan pensil ini sebenarnya datang dari tiga mahasiswa Massachusetts Institute of Technology. Mereka memiliki ide ini tahun 2012 dan baru bisa mewujudkan pensil ini setelah projek tersebut didanai oleh pebisnis asal Denmark yang cinta pada lingkungan. Pensil ini sudah mulai dijual sejak Juni 2013 dan berhasil terjual hingga 450.000 batang dalam satu bulan saja ke lebih dari 60 negara.

(iflscience.com)