Find Us On Social Media :

Lincoln yang Jujur

By K. Tatik Wardayati, Senin, 7 Juli 2014 | 21:00 WIB

Lincoln yang Jujur

Intisari-Online.com – Lincoln adalah satu dari beberapa orang besar yang benar-benar hebat. Sebelum ia menjadi presiden, Lincoln menghabiskan dua puluh tahun sebagai pengacara Illinois yang berhasil, setidaknya ia berhasil secara finansial. Tapi ketika Anda mengukur kebaikan yang ia lakukan, ia memang sangat kaya. Cerita legenda sering benar, tapi Lincoln adalah hal yang nyata. George Washington tidak pernah menebang pohon ceri, tapi Abraham Lincoln jujur. Selama bertahun-tahun sebagai pengacara, ada ratusan contoh yang mendokumentasikan kejujuran dan kesopanannya.

Misalnya, Lincoln tidak suka membebani orang-orang yang miskin. Setelah seorang pria memberinya dua puluh lima dolar, Lincoln memberinya kembali sepuluh dari itu, mengatakan ia terlalu murah hati.

Ia dikenal selalu meyakinkan kliennya untuk menyelesaikan masalah mereka di luar pengadilan, untuk menyelamatkan mereka dari biaya pengeluaran lebih banyak, dan ia tidak mendapatkan apa-apa.

Seorang wanita tua yang sangat miskin, janda seorang prajurit Revolusioner, didakwa 200 dolar untuk mendapatkan 400 dolar pensiunnya. Lincoln menggugat dana pensiun dan memenangkan kasus wanita itu. Ia tidak menuntutnya membayar layanan, dan malahan ia membayar tagihan hotel serta memberi wanita itu uang untuk membeli tiket pulang.

Ia dan rekannya pernah mencegah seorang penipu mendapatkan kepemilikian sebidang tanah yang dimiliki oleh seorang gadis sakit jiwa. Kasus ini hanya lima belas menit. Asosiasi hukum Lincoln datang untuk menghitung biaya mereka, tapi Lincoln menegurnya. Rekannya berpendapat bahwa saudara gadis itu telah sepakat membiayai, dan benar memuaskan.

“Itu mungkin saja,” kata Lincoln, “Tapi saya tidak puas. Uang itu keluar dari saku gadis gila yang miskin. Dan aku lebih suka kelaparan daripada menipu dirinya dengan cara ini. Anda mengembalikan setengah uang setidaknya, atau saya tidak akan mengambil satu sen pun itu dari bagianku.”

Kejujuran membuat Anda merasa baik tentang diri Anda dan menciptakan kepercayaan pada orang lain. Hal ini meningkatkan hubungan Anda dengan diri sendiri dan dengan orang lain. Ini tidak berbicara tentang manfaat kejujuran dan kesopanan, tetapi manfaat yagn ada dan berharga dan bernilai sulit. Kejujuran. Mungkin klise, tapi itulah kekuatan terbaik untuk kebaikan di dunia. Dan akan selalu melakukan jujur serta kebaikan di dunia.