Rumah Sendiri Lebih Indah

K. Tatik Wardayati

Penulis

Rumah Sendiri Lebih Indah

Intisari-Online.com – Seorang anak kecil pergi menemui burung dan berkata, “Burung, apakah engkau punya burung-burung kecil?”

“Ya, Nak, saya punya,” kata induk burung, “dan mereka sangat cantik.” Lalu ia pergi menunjukkan anak burung dan berkata, “Ini adalah anak-anakku, Adil Wing, Bill Kecil, dan si Mata cerah.”

“Di rumah, kami juga bertiga,” kata anak kecil itu, “Saya dan dua saudara perempuan saya. Ibu mengatakan bahwa kita adalah anak-anak yang cantik, dan ia mencintai kita.”

Anak burung itu juga menjawab, “Oh, ya, ibu juga mencintai kita juga.”

“Baik ibu burung,” kata anak kecil itu, “apakah Anda membiarkan Bill Kecil pulang dengan saya dan bermain?”

Sebelum induk burung itu menjawab, si Mata Cerah berkata, “Ya, jika kamu mengirimkan adikmu untuk bermain dengan kami dalam sarang kami.”

“Oh, dia pasti akan menyesal bila meninggalkan rumah,” kata anak kecil itu. “Dia tidak bisa jauh dari ibu kami.”

“Bill Kecil pun akan menyesal bila meninggalkan sarang kami,” jawab si Mata Cerah. “Ia pun tidak akan pergi jauh dari ibu kami.”

Anak kecil itu pun lari ke pelukan ibunya dan berkata, “Ah, rupanya setiap orang menyukai rumahnya sendiri.”