Find Us On Social Media :

Rumor Seputar iPhone 6s Mulai Bermunculan

By Axel Natanael Nahusuly, Jumat, 6 Maret 2015 | 13:00 WIB

Rumor Seputar iPhone 6s Mulai Bermunculan

Intisari-Online.com - Jika Apple tetap mengikuti skema peluncuran produk tiap tahunnya, tahun ini perusahaan tersebut akan meluncurkan penerus iPhone 6, untuk sementara kita sebut saja iPhone 6s. Rumor seputar peranti iPhone 6s pun mulai bermunculan.Dikutip KompasTekno dari GSM Arena, Rabu (4/3/2015), seorang sumber yang mengetahui dengan rencana produk Apple, dan terbukti selalu memberikan informasi yang akurat, mengatakan bahwa iPhone 6s dan 6s Plus akan mengusung RAM sebesar 2 GB.Jika rumor tersebut benar, maka jumlah kapasitas RAM tersebut dua kali lipat yang dimiliki iPhone 6 dan 6 Plus saat ini.Selain itu, kapasitas RAM tersebut juga menjadi peningkatan besar-besaran semenjak Apple meluncurkan iPhone 5 dengan RAM 1 GB pada 2012 lalu.Sebelum iPhone 5, iPad 3 terlebih dahulu mengusung RAM 1 GB, dan kini iPad Air 2 telah diproduksi dengan RAM 2 GB.Apa artinya jumlah RAM sebesar 2 GB bagi Apple? Jumlah tersebut tentunya akan mempperlancar tugas-tugas multitasking, namun bisa menjadi ancaman bagi daya tahan baterainya.iPhone 6s dan 6s Plus juga disebut-sebut bakal menggunakan teknologi Apple SIM yang telah diperkenalkan bersamaan dengan peluncuran iPad Air 2 tahun lalu.Dengan SIM tersebut, pengguna bisa berlangganan paket data langsung melalui menu Settings di perangkat, dan tidak harus terikat kontrak dengan satu operator tertentu. Itulah rumor seputar peranti iPhone 6s yang mulai bermunculan. (Kompas)