Penulis
Intisari-Online.com -iPhone 6S tanpa kartu SIM dijual bebas di Amerika Serikat, berikut iPhone 6S Plus. Model ini memungkinkan para penggunanya tidak tergantung pada operator, juga memberi banyak kebebasan untuk memilih. Untuk memuluskan model ini, Apple menggandeng beberapa perusahan penyedia jaringan.
iPhone 6S tanpa kartu SIM menawarkan nomor model A1633, dan untuk iPhone 6S Plus adalah 1634. Menurut situs Apple, model ini didukung oleh AT&T dan beberapa operator lain yang lebih kecil seperti Cricket atau US Cellular yang mendukung jaringan LTE mereka.
iPhone tanpa kartu SIM sepertinya tidak hanya akan dijual di Amerika Serikat saja.
Versi lain yang tersedia secara global—yang ditopang oleh Sprint, T-Mobile, dan Verizon—adalah A1688 untk iPhone 6S dan 1687 untuk iPhone 6S Plus. Model ini dihadirkan untuk mendukung jaringan LTE di beberapa negara seperti Kanada, Inggris, Perancis, Jerman, Hong Kong, Jepang, Australia, dan Singapura.
Di Cina, ada versi ketiga—A1700 untuk iPhone 6S dan A1699 untuk iPhone 6S Plus—yang ditopang oleh tiga operator besar di sana, China Mobile, China Telecom, dan China Unicom.
Perlu diketahui, model iPhone tanpa kartu SIM ini diluncurkan beberapa bulan setelah peluncuran iPhone 6S secara global. (Mashable)