Penulis
Intisari-Online.com – Meskipun, iPhone 7 masih akan dirilis beberapa bulan mendatang, namun rumor dan spekulasi tentang smartphone ini sudah banyak beredar. Beberapa orang banyak yang mengatakan iPhone 7 ini lebih “aneh”. Yang pasti, iPhone 7 akan sangat berbeda dari seri pendahulunya. Inilah rumor-rumor tentang iPhone 7 yang akan segera rilis:
Lebih tipisJika Anda berpikir iPhone 6S sudah tipis, maka pendapat Anda akan berubah ketika melihat iPhone 7 nanti. Pasalnya, Apple dilaporkan telah menemukan cara “memotong” tubuh devicenya sehingga layarnya jadi lebih tipis. Dengan ketipisan itu, hati-hati karena bisa jadi ada beberapa perangkat yang dihilangkan.
Tidak memiliki lubang headphoneLubang headphone memiliki ketebalan 3,5 milimeter. Tentunya hal itu tidak sesuai dengan konsep iPhone 7 yang super tipis itu. Oleh karena itu, kabarnya tidak akan ada lubang headphone di iPhone 7. Nantinya, ada adapter tambahan bernama “Lightning port” untuk menyambungkan headphone. Namun, belum diketahui apakah pihak Apple menjualnya bersamaan dengan iPhone 7 atau secara terpisah.
Charger tanpa kabelBagaimana kita mendengarkan musik sambil mengisi baterai jika hanya ada satu “Lightning port”? Mau tidak mau, kita harus menggunakannya secara bergantian. Kecuali, jika Apple menerapkan sistem wireless charger alias mengisi baterai tanpa kabel. Samsung sudah memiliki metode tersebut dan kemungkinan Apple akan mengikuti jejak yang sama.
Akan memiliki “saudara”Rumor lain tentang iPhone 7 adalah ia diduga akan memiliki “saudara” sama seperti iPhone 3, 4, 5, dan 6. Namun, hal ini belum dapat dipastikan mengingat butuh beberapa waktu untuk memproduksi iPhone 7 dan iPhone 7S. (metro.co.uk)