Pesan Tersembunyi di Balik Logo: Toyota (3)

Agus Surono

Penulis

Pesan Tersembunyi di Balik Logo: Toyota (3)

Intisari-Online.com - Sekarang ini di jaman industrialisasi kita dengan mudah menemukan logo-logo, baik logo perusahaan atau logo makanan, di sekitar kita. Bahkan ketika berkendara di jalan tol, mata kita diberondong oleh tampilan logo baik di pinggir jalan atau di atas jalan, menempel jembatan penyeberangan.

Dengan sekilas melihat logo kita bisa langsung berasosiasi dengan produk yang diwakili logo itu. Namun, tahukah Anda bahwa ada pesan-pesan tersembunyi di balik logo itu?

Yuk kita cermati satu per satu.

Goodwill

Perhatikanlah abjad G pada kata Goodwill. Yah, wajah yang sumringah!

Spartan Golf Club

Logo ini benar-benar genius. Lihatlah dari satu sisi dan kita akan melihat sebuah topi prajurit Spartan. Lalu lihat sisi yang lain, dan terlihat seorang pemain golf sedang mengayunkan tongkat golf.

Unilever

Unilever menghasilkan banyak produk yang berlainan jenis yang membuatnya sulit untuk menyusuri jejak apa yang sudah mereka lakukan. Beruntung bagi kita, ada banyak simbol-simbol pada logo mereka untuk memperlihatkan apa saya yang sudah mereka lakukan.

Toyota

Tiga bentuk elips yang kita temukan di logo Toyota mewakili tiga hati: pelanggan, produk, dan kemajuan teknologi.

Namun, ada pesan tersembunyi lain yang benar-benar genius. Lihat gambar di bawah ini.

BMW

Ada yang menyatakan bahwa logo BMW mewakili langit biru dan baling-baling yang berputar, mengingat kembali hari-hari pengembangan pesawat terbang. Benarkah begitu?

Menurut NYTimes, logo itu didaftarkan tahun 1917. Sementara itu penggambaran baling-baling belum dibuat sampai tahun 1929 ada iklan yang menampilkan sebuah logo yang tampil dalam sebuah pesawat terbang.

Jadi, warna biru dan putih pada logo BMW mewakili warna-warna Negara Bebas Bavarian. Bentuknya berbeda dari simbol nasional karena masalah hukum saja. Makanya warna-warna itu diatur dalam arah berlawanan.

Sun Microsystem

Logo perusahaan teknologi biasanya membosankan. Bahkan terkadang tanpa arti. Namun tidak dengan Sun Microsystem. Amati secara dekat pada bentuk berlian itu dan akan terlihat kata “Sun” dalam setiap arahnya.