Find Us On Social Media :

8 Alasan Tetap Bekerja Setelah Punya Anak (01)

By Ade Sulaeman, Kamis, 27 Juni 2013 | 13:00 WIB

8 Alasan Tetap Bekerja Setelah Punya Anak (01)

Intisari-Online.com - Kehidupan pekerjaan dan keluarga seharusnya tidak memerlukan konflik, mereka perlu hidup berdampingan. Salah satunya saat memiliki anak. Ini dia 4 dari 8 alasan utama untuk tetap bekerja setelah memiliki bayi:

  1. Anda akan menikmati pernikahan yang lebih menyenangkan.

    Penelitian menunjukkan bahwa pasangan yang sama-sama bekerja memiliki kepuasan pernikahan yang lebih besar. Pernikahan akan lebih mungkin berkembang jika Anda memiliki sesuatu fokus di luar rumah dan lebih sedikit tekanan keuangan jika pulang ke rumah dengan membawa beberapa makanan.

  2. Anda akan tetap merdeka secara finansial.

    Seperti yang dijelaskan Leslie Bennets dalam bukunya The Feminine Mistake, lebih dari setengah pernikahan tradisional mengalami peristiwa pasangan laki-laki akan meninggal prematur, kehilangan pekerjaan, atau meninggalkan istrinya.

    Ketika istri akhirnya harus bekerja, tidak ada jaring pengaman dan itu membahayakan seluruh kestabilan keuangan keluarga. Lebih lanjut, banyak wanita melaporkan kehilangan kekuatan finansial di rumah mereka ketika mereka meninggalkan pekerjaan.

  3. Anda akan memiliki anak yang lebih kuat.

    Terdapat bahaya besar saat kita menjadi overparenting, atau disebut juga helicopter parenting. Ketika Anda tinggal di rumah, Anda akan jauh lebih cenderung menjadi overparenting karena menjadi orangtua adalah fokus Anda satu-satunya. Seperti Michele Borba, seorang pakar, menjelaskan, “Jika kita terus seperti ini, anak kita akan sulit untuk memiliki kemandirian.”

  4. Laba masa depan Anda akan aman.

    Berdasarkan penelitian Sylvia Ann Hewlett, seorang wanita yang meninggalkan pekerjaan hanya untuk tiga tahun setelah melahirkan, menguras 37% dari rencana keuangan masa depan mereka. (Forbes)