Find Us On Social Media :

5 Kebiasaan Ini Dijamin Bisa Mengurangi Stres

By Lintang Bestari, Senin, 19 Oktober 2015 | 14:00 WIB

5 Kebiasaan Ini Dijamin Bisa Mengurangi Stres

Intisari-Online.Com - Inilah 5 kebiasaan yang bisa mengurangi kadar stres kita. Dengan kebiasaan simpel ini setiap harinya, kita bisa mengetahui bahwa stres ternyata bisa diatasi.

Berhenti dari kesibukan sejenakKita terlalu ingin mengerjakan banyak hal sehingga tanpa sadar kita selalu bergerak, mengerjakan satu hal dan yang lainnya tanpa berhenti. Cobalah bangun lebih pagi sehingga kita memiliki waktu luang. Berikan waktu bagi diri kita untuk bersantai dan tidak melakukan apa-apa. Rasakan bagaimana menyenangkannya untuk “berhenti” sejenak.

Datang lebih cepatBerharap datang ke tempat tujuan tepat waktu, terkadang justru membuat kita terlambat karena tidak memiliki waktu ekstra untuk keadaan tidak terduga seperti macet, kecelakaan, atau pun hal lainnya yang menghambat perjalanan kita. Dengan merencanakan datang lebih cepat, membuat kita lebih santai. Bisa menikmati pemandangan sekitar tanpa cemas akan datang terlambat.

Ciptakan rutinitas pagi yang menyenangkanKetika kita memulai hari dengan bertengkar dengan pasangan, terburu-buru menyiapkan keperluan sekolah anak, atau kebingungan mengenakan baju apa ke kantor, tanpa sadar kita sudah memulai hari dengan stres. Untuk mencegahnya, siapkan keperluan besok pagi di malam sebelumnya: sediakan baju untuk esok hari, siapkan bekal anak-anak, dan mandi sebelum tidur. Lakukan apa yang kita bisa di malam hari sehingga saat bangun tidur kita tidak seperti orang yang “kesetanan”.

Tidur lebih cepat dan hindari berita tengah malamBerita tengah malam biasanya bersis cerita mengenai kriminal, kenaikan haraga atau bencana alam. Hal itu tidak baik bagi ketenangan hidup kita dan membuat kita susah tidur. Sebaiknya matikan TV di jam tersebut dan tidur sejam lebih cepat. Atau baca buku yang menginspirasi dan memikirkan hal-hal yang membuat kita bersyukur. Alhasil, tidur pun lebih tenang.

Rapi dan teraturKetidakteraturan membuat kita gila. Selalu kehilangan barang dan merasa buruk dengan lingkungan yang tidak rapi membuat kita merasa buruk. Habiskan waktu – setidaknya satu hari dalam sebulan – untuk mengatur kembali hidup kita. Bersihkan dan rapikan rumah. Siapa tau kita bisa menemukan barang-barang yang hilang sebelumnya.

Itulah 5 kebiasaan yang mengurangi stres. Lakukan setiap hari dan hidup kita pun jadi lebih damai! (huffingtonposts.com)