Seniman ini Membuat Replika Jantung dengan Cara Merajut Kawat selama 1.000 Jam

Lila Nathania

Penulis

Seniman ini Membuat Replika Jantung dengan Cara Merajut Kawat selama 1.000 Jam

Intisari-Online.com - Dedikasi dalam melakukan pekerjaan adalah salah satu kunci kesuksesan. Contohnya adalah seniman ini membuat replika jantung dengan cara merajut kawat selama 1.000 jam.

Replika organ tubuh biasanya dibuat dengan bahan plastik di pabrik. Namun replika yang satu ini berbeda. Jantung buatan yang bentuk dan ukurannya sama persis dengan jantung asli tersebut dibuat oleh Anne Mondro.

Anne sendiri merupakan Associate Professor di School of Art and Design, University of Michigan. Dia melakukan riset selama kurang lebih setahun untuk memelajari anatomi jantung. Saat membuat karya ini, Anne ingin hasilnya persis seperti jantung manusia sungguhan.

Setelah melakukan riset, Anne memelajari bagaimana cara membuat jantung ini dengan software 3D modelling. Bagi Anne, hasil karyanya yang satu ini sangat personal dan mendalam artinya. Ia mendapatkan ide untuk membuat karya seni ini setelah menghabiskan banyak waktu dengan orang-orang tua.

Menurut Anne, merawat orang tua adalah hal yang sangat personal dan mendalam. Saat kita memiliki ikatan batin dengan orang yang kita rawat dan kita sayangi, akan muncul sebuah koneksi yang unik. Kita jadi bisa merasakan kekuatan dan kelemahan orang yang kita sayangi tersebut. Melalui karya inilah Anne merasa bisa mengungkapkan perasaan tersebut. Melalui sebuah jantung yang dibuat dengan rajutan kawat selama 1.000 jam lebih.

(boredpanda.com)