Find Us On Social Media :

Para Pecinta Produk Crocs, Ada Kabar Buruk untuk Anda Semua

By Lila Nathania, Sabtu, 11 Juni 2016 | 16:20 WIB

Para Pecinta Produk Crocs, Ada Kabar Buruk untuk Anda Semua

Intisari-Online.com – Sandal dan sepatu Crocs adalah salah satu produk favorit banyak orang. Para pecinta produk Crocs, ada kabar buruk untuk Anda semua.

Tahun 2002 adalah awal mulai terkenalnya berbagai produk Crocs di pasaran. Sandal dan sepatu yang terbuat dari karet ini lansung membuat orang jatuh cinta karena lucu dan dianggap nyaman dipakai walaupun basah terkena air. Hingga hari ini, sudah ada lebih dari 300 jenis sepatu Crocs mulai dari sandal, boots, flatshoes, dan loafers.

Sayang, sepatu Crocs ternyata tidak baik untuk kaki kita. Sepatu Crocs ternyata tidak cocok bila dipakai selama seharian. Bagian tumit kaki tidak bisa ditopang dengan benar oleh sepatu Crocs. Hal ini menyebabkan jari kaki jadi mencengkeram dan Anda bisa terkena tendinitis.

Tendinitis sendiri adalah penyakit yang membuat kaki mengalami kelainan bentuk, kerusakan kuku, kering, dan berkapal. Hal yang sama juga bisa terjadi bila Anda sering memakai sandal jepit atau sepatu datar yang tidak bisa menopang kaki dengan benar.

Dokter juga berkata bahwa banyak orang yang mengeluh kakinya sakit setelah memakai Crocs. Kebayakan dari mereka mengalami sahit pada tumit atau di bagian lengkungan kaki. Jadi Crocs memang sebaiknya dipakai sesekali saja untuk beberapa jam. Jangan suka menggunakan sepatu Crocs seharian bila tidak ingin mengalami sakit kaki.

(yahoo.com)