Find Us On Social Media :

Bagaimana Pelaksanaan Nilai-nilai Sila Keadilan Sosial Bagi Seluruh Rakyat Indonesia?

By Moh. Habib Asyhad, Rabu, 18 September 2024 | 10:48 WIB

Itulah artikel tentang bagaimana pelaksanaan nilai-nilai sila keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia? Semoga bermanfaat.

Inilah artikel tentang bagaimana pelaksanaan nilai-nilai sila keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia? Semoga bermanfaat.

---

Intisari hadir di WhatsApp Channel, follow dan dapatkan berita terbaru kami di sini

---

Intisari-Online.com - Kita semua sepakat menggunakan Pancasila sebagai dasar negara Indonesia. Itu artinya, segala tindak-tanduk kita dalam bernegara dan bermasyarakat harus berdasarkan atasnya.

Ada lima sila yang terkandung dalam Pancasila. Salah satunya sila melima, Keadilan Sosial Bagi Seluruh Rakyat Indonesia. Artikel ini akan membahs tentang bagaimana pelaksanaan nilai-nilai sila keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia?

Baca Juga: Perkembangan Perhimpunan Indonesia Menjadi Organisasi Politik, Terutama Merupakan Hasil Usaha

Mengutip Kompas.com, Pancasila adalah ideologi dan dasar Negara Kesatuan Republik Indonesia. Pancasila disahkan oleh Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia atau PPKI pada 18 Agustus 1945.

Pancasila berasal dari Bahasa Sansekerta yaitu Panca yang berarti lima dan Sila yang berarti prinsip. Sehingga, Pancasila diartikan sebagai lima prinsip dasar yang dijadikan pandangan dan jati diri bangsa Indonesia. Sesuai namanya, Pancasila memiliki lima sila.

Sila kelima Pancasila berbunyi, "Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia". Sila ini mengandung nilai atau pedoman dasar dalam kehidupan rakyat Indonesia.

Kandungan Nilai dalam Sila Kelima Pancasila

Nilai yang terkandung dalam sila keadilan sosial bagi seluruh rakyat indonesia ialah nilai keadilan. Negara Indonesia didirikan dengan tujuan untuk memajukan kesejahteraan bagi seluruh rakyat Indonesia, baik lahir maupun batin.