Katakan Kebenaran Tapi Jangan Melukai Perasaan Orang Lain

K. Tatik Wardayati

Penulis

Katakan Kebenaran Tapi Jangan Melukai Perasaan Orang Lain

Intisari-Online.com – Jupiter, kepala dewa, menikah. Ia memutuskan untuk merayakan acara bahagianya dengan menjamu tamunya dalam sebuah resepsi. Ia mengundang semua binatang yang hidup di darat dan di air untuk menghadiri perjamuan.

Semua hewan datang untuk menghadiri pesta itu, tapi kura-kura tidak datang. Jupiter terkejut mengetahui ketidakhadirannya.

Setelah beberapa hari, Jupiter datang ke tempat kura-kura dan bertanya, “Mengapa engkau tidak menghadiri perjamuan yang diadakan untuk menghormati pernikahan saya? Apakah kau baik-baik saja?”

Kura-kura menjawab, “Saya tipe yang ingin tinggal di rumah saja dan tidak pernah peduli untuk menghadiri urusan kecil. Mengapa saya harus kesulitan sendiri ketika tidak ada tempat seperti di rumah?”

Saat itu, kura-kura mengatakan sesuatu yang sangat benar, hanya saja caranya menyampaikan sangat menyakiti hati Jupiter. Jupiter merasa terhina dan mengutuk kura-kura, “Sekarang, kau akan selalu membawa rumahmu di belakang dan tidak pernah bisa melepasnya.”

Maka sampai hari ini, kura-kura selalu membawa rumahnya ke manapun ia pergi.

Benar, bahwa kita harus mengungkapkan kebenaran dengan berkata jujur, tapi sampaikanlah dengan tidak menyakiti hati orang lain.