Find Us On Social Media :

Belajar dari Diri Sendiri

By K. Tatik Wardayati, Rabu, 4 November 2015 | 18:15 WIB

Belajar dari Diri Sendiri

Intisari-Online.com – Alkisah, ada seorang pria setengah baya yang sangat romantis secara alami. Ia senang berada di antara wanita cantik. Tapi, rambutnya sudah beruban.

Pria itu memiliki dua orang wanita yang dicintainya. Satu wanita seumuran dengannya, sementara yang lain cukup muda. Ia  mencoba melihat seberapa menariknya ia untuk bisa dicintai meski mereka seperti langit dan bumi dalam perilakunya.

Wanita pertama yang dicintai pria itu, yang usianya lebih tua, tidak suka bila pria itu terlihat lebih muda daripadanya. Maka, setiap kali pergi dengannya, wanita itu memakai wig warna gelap agar pria itu tampak lebih tua.

Di lain pihak, setiap kali pria itu ingin menemui kekasihnya yang lebih muda, kekasihnya tidak suka jika ia terlihat tua. Maka, wanita muda itu memakai wig uban agar sang pria terlihat tampak muda.

Semua ini berlangsung hingga beberapa tahun. Hingga suatu hari ketika pria itu benar-benar botak. Akhirnya kedua wanita itu menolaknya.