Find Us On Social Media :

Jangan Patuhi Permohonan yang Salah

By K. Tatik Wardayati, Rabu, 18 November 2015 | 18:45 WIB

Jangan Patuhi Permohonan yang Salah

Intisari-Online.com – Suatu hari, seekor kelelawar jatuh ke tanah dan tertangkap oleh musang. Musang hendak membunuhnya, ketika kelelawar itu memohon, “Tolong, menjauhlah dari saya.”

Kata musang, “Aku tidak bisa meninggalkanmu karena musang dan burung adalah musuh.”

Kelelawar berpendapat, “Saya bukan burung. Apakah saya tidak terlihat seperti tikus?”

Musang pun setuju dan membiarkan kelelawar itu pergi.

Setelah beberapa hari, musang lain menangkap kelelawar itu. Sekali lagi, kelelawar itu minta untuk dilepaskan.

Kata musang, “Aku tidak bisa meninggalkanmu. Kami tidak pernah melepaskan siapapun bahkan tikus.”

“Tapi saya bukan tikus, saya burung,” kata kelelawar.

Musang sekali lagi setuju dan membebaskan kelelawar itu.