'Go' Lokal, 'Gue' Bangga

Ade Sulaeman

Penulis

'Go' Lokal, 'Gue' Bangga

Intisari-Online.com - Bertempat di Hard Rock Café, Plaza EX, PT Zyrexindo Mandiri Buana, produsen produk teknologi (TIK) dalam negeri meluncurkan produk-produk terbarunya, yaitu Zyrex Cruiser Series dan Zyrex Onescribe.

Cruiser Series yang terdiri atas Cruiser EX5930U dan Cruiser EX4930 menjadi pilihan yang mumpuni untuk mereka yang memiliki mobilitas tinggi. Maklum, meski memiliki layar yang luas, yaitu 14’’, keduanya memiliki bobot yang ringan (1,72 kg) dengan ketebalan hanya 19 mm.

Prosesor yang dibenamkan mampu memberi jaminan kinerja yang baik, yaitu Intel Core i5-3317U. Kinerja tersebut dapat bertambah berkat dukungan memory 4GB DDR3 dan kartu grafis terbaru dari Intel, yaitu Intel HD Graphics 4000.

Fungsionalitas kedua produk ini sangat tinggi karena memuat semua port yang terdapat pada produk konvensional, antara lain: 1 port USB 3.0, 2 port USB 2.0, 1 headphone/mic jack, 3in1 Card Reader, 1 port full sized HDMI, 1 port VGA, dan 1 port RJ45.

Nah, untuk media penyimpanan, keduanya sedikit berbeda. Apabila Zyrex Cruiser Ultrabook EX4930U hadir dengan gabungan 500GB HDD dan 32GB SSD, Zyrex Cruiser Ultraslim EX4930 hanya menggunakan 500GB HDD. Perbedaan ini tentunya membedakan pula harga keduanya. Zyrex Cruiser Ultrabook EX4930U dilepas ke pasar dengan harga Rp6.999.000,- sedangkan Zyrex Cruiser Ultraslim EX4930 dilepas dengan harga Rp5.999.000,-

Zyrex Onescribe

Hadir dengan layar sentuh selebar 5 inci yang sudah mendukung teknologi capacitive hingga mencapai 5 jari, pengoperasian ponsel pintar Zyrex Onescribe ZA987 akan menjadi lebih cepat, praktis, dan nyaman.

Sistem operasi yang dibenamkan juga tidak sembarangan, yaitu Android 4.0.3 Ice Cream Sandwich. Keberadaan prosesor ARM Cortex A9 1 Ghz, 512MB RAM dan 4GB ROM (2GB untuk sistem operasi dan 2GB untuk penyimpanan data) menjamin kinerja yang cepat dan responsif. Kapasitas penyimpanan dapat ditambah dengan adanya slot memory micro SD yang mampu menampung hingga 32 GB.

Fitur tambahan lainnya adalah kamera 8 MP. Dengan resolusi sedemikian besar, maka tidak akan ada momen indah yang bisa lewat begitu saja tanpa sempat diabadikan. Dengan harga hanya Rp2.999.000,- dan adanya slot kartu SIM ganda, rasanya Zyrex Onescribe ZA987 memang layak menjadi pilihan.

Sebagai produk lokal, tentunya tidak sedikit orang yang meragukan kualitas Zyrex. Untuk itu, Timothy Siddik, President Director PT Zyrexindo Mandiri Buana memberikan jaminan bahwa demi menunjuang kemampuan dan kualitas, suatu produk tidak harus mahal. Selain itu, keberadaan Zyrex menunjukkan kebanggaan pada produk dalam negeri, seperti slogan Zyrex “Go lokal, gue bangga!”