Hada Labo: Kesempurnaan Dalam Kesederhanaan

Jeffrey Satria

Penulis

Hada Labo: Kesempurnaan Dalam Kesederhanaan

Intisari-Online.com - Kulit dan kecantikan. Dua kata yang jadi perhatian seluruh perempuan di dunia. Ya, merawat kulit dapat berarti mengusahakan kecantikan; dan kecantikan adalah salah satu mahkota bagi kaum hawa. Tak heran bila akhirnya ribuan produsen perawatan kulit berlomba untuk menghasilkan produk perawatan kulit yang mumpuni.

Sayangnya, tak semua produk perawatan kulit betul-betul memberikan manfaat yang baik. Beberapa produk yang hadir di pasaran cenderung menggunakan bahan kimia yang berlebihan, sehingga efek yang ditimbulkan justru berkebalikan. Tak heran, banyak perempuan justru mengeluh kesulitan untuk mencari produk perawatan kulit yang berkualitas namun minim bahan kimia.

Menjawab kebutuhan para perempuan di Indonesia, tepat hari Rabu, 12 September 2012, PT. Rohto Laboratories Indonesia, memperkenalkan rangkaian produk perawatan kulit, Hada Labo. Hada Labo yang berarti laboratorium (Labo) hada (kulit), telah diperkenalkan di Jepang sejak tahun 2004 oleh Rohto Pharmaceutical Japan.

Sejak kemunculannya di pasar Jepang, riset pasar menunjukkan data yang cukup mengejutkan. Kabarnya, di Jepang, sebuah produk Hada Labo terjual tiap dua detik! “Melihat respon tersebut, kami ingin membawa produk Hada Labo kepada konsumen Indonesia, terutama perempuan Indonesia,” ungkap Mukdaya Massidy, SE. MM, President Director Rohto laboratories Indonesia.

Mengusung filosofi perfect & simple, Hada Labo hanya mengandung bahan-bahan yang berkualitas dan penting untuk kulit. Bahan-bahan lain seperti zat pewarna, pewangi, mineral oil, yang tak diperlukan kulit tak digunakan dalam pembuatan. Itulah sebabnya, Hada Labo aman untuk kulit yang sensitif dengan bahan-bahan kimiawi tersebut.

Untuk membantu melembabkan kulit, Hada Labo mengandung tiga tipe Hyaluronic Acid, yakni Hyaluronic Acid, Improve Hyaluronic Acid, dan Nano Hyaluronic Acid. Selain itu, terkandung pula dalam Hada Labo, Alpha Hydroxy Acid(AHA), Beta Hydroxy Acid(BHA), High Purity Arbutin yang diekstrak dari buah bearberry, Retinol Derivate Vitamin A, serta kolagen untuk mengatasi penuaan dini.

Formulator dari Hada Labo, Tsunetsugu Shuichi yang hadir dalam peluncuran Hada Labo, mengungkapkan, dalam tiap produknya, pemakaian bahan yang bermanfaat bagi kulit dimaksudkan agar tiap perempuan dapat merasakan hasil yang optimal setiap pemakaian produk ini.

Untuk mengawali sepak terjang Hada Labo di Indonesia, Rohto Laboratories Indonesia telah meluncurkan empat jenis varian di bulan Mei kemarin. Keempatnya adalah, Gokujyun Ultimate Moisturising Series, Shiroyjun Ultimate Whitening Series, Gokujyun Alpha Ultimate Anti Aging Series, dan Tamagohada Mild Peeling Series.

Bagi Anda yang masih bertanya-tanya tentang kecocokan Hada Labo ini bagi kulit perempuan Indonesia, Mukdaya dan Tsunetsugu Shuichi meyakinkan, produk tersebut sudah diujicobakan di kulit perempuan Indonesia. Lebih lanjut, Rohto Pharmaceutical Japan mengawasi langsung seluruh produk Hada Labo yang diproduksi di Indonesia. Jangan khawatir pula akan kebersihan dan keamanannya, sebab semua produk Rohto diproduksi secara farmasi dengan standar operasional GMP atau Good Manufacturing Practice.

Menutup peluncuran Hada Labo, Mukdaya berharap Hada Labo dapat diterima dengan baik oleh perempuan Indonesia, dan mendapatkan hasil optimal dalam perawatan kulit. Ya kulit sehat terawat, perempuan mana yang tak mau?