Find Us On Social Media :

Upaya Apa Saja yang Dapat Dilakukan untuk Memupuk Kerukunan Antarumat Beragama di Indonesia?

By Ade S, Kamis, 26 Oktober 2023 | 07:03 WIB

Ilustrasi. Artikel ini akan menjelaskan upaya apa saja yang dapat dilakukan untuk memupuk kerukunan antarumat beragama di Indonesia.

Intisari-Online.com - Tidak jarang kita mendengar berita tentang konflik, intoleransi, dan diskriminasi yang terjadi karena perbedaan agama.

Bagaimana cara mengatasi masalah ini? Apa yang bisa kita lakukan sebagai pelajar untuk memupuk kerukunan antarumat beragama di Indonesia?

Dalam artikel ini, kita akan membahas upaya apa saja yang dapat dilakukan untuk memupuk kerukunan antarumat beragama di Indonesia.

Mengenal Konsep Tri Kerukunan Umat Beragama

Salah satu langkah awal yang dapat dilakukan oleh pelajar untuk memupuk kerukunan antarumat beragama adalah dengan mengenal konsep tri kerukunan umat beragama.

Konsep ini dikembangkan oleh pemerintah Indonesia dengan tujuan untuk menciptakan kehidupan masyarakat Indonesia yang damai dan rukun antar umat beragama.

Tri kerukunan umat beragama terdiri dari tiga pokok, yaitu:

- Kerukunan intern (antarumat seagama).

Ini berarti sesama umat seagama harus saling menghargai, menghormati, dan toleransi terhadap perbedaan yang masih bisa ditoleransi, asalkan tidak menyimpang dari ajaran agama yang dianut.

- Kerukunan antarumat beragama.

Ini berarti umat beragama yang berbeda harus saling mempersatukan dan mempererat hubungan dalam proses pergaulan di masyarakat, tanpa mencampuradukkan ajaran agama.

Baca Juga: Apakah yang Dipahami Tentang Diskriminasi dan Mengapa Itu Terjadi?