Penulis
Intisari-Online.com – Berdasarkan laporan tanggung jawab lingkungan milik perusahaan raksasa Apple, mereka mendapatkan lebih dari satu ton emas sebagai hasil dari daur ulang perangkat buatan mereka tahun lalu.
Menurut Forbes, satu iPhone mengandung kurang lebih 25 miligram emas seharga satu dolar. Dengan harga emas sekitar AS$ 1.237 atau Rp16 juta, Apple mendapatkan kurang lebih Rp273 miliar tahun lalu dan mengurangi kebutuhannya untuk menambang emas.
Di dalam laporannya, Apple menyatakan bahwa mereka bekerja keras untuk tidak menjaga perangkat elektronik dari tempat pembuangan sampah sehingga sumber daya berharga yang terkandung di dalamnya bisa digunakan kembali. Dan mereka juga ingin memastikan perangkat-perangkat ini didaur ulang dengan baik sehingga tidak menimbulkan ancaman bagi kesehatan manusia atau lingkungan.
Dari program daur ulangnya ini, Apple berhasil mendapatkan 90 juta pon barang elektronik dan 61 juta ponnya merupakan bahan yang bisa dipakai kembali. Kandungan terbanyaknya adalah besi sebanyak 23 juta pon, yang kedua adalah plastic sebanyak 13 juta pon, kaca sebanyak 12 juta pon, alumunium sebanyak 4,5 juta, tembaga sebanyak tiga juta dan silver sebanyak 6.600 pon.
Tidak hanya daur ulang, untuk melestarikan sumber daya, lima tahun terakhir ini Apple juga berusaha mengurangi jejak karbon mereka sebanyak 64 persen. Jumlah ini sama dengan penguranggan lebih dari satu juta ton emisi karbon.(huffingtonpost)