Find Us On Social Media :

Jika Anda Ingin Membayangkan Dunia Masa Depan, Lihat 25 Kota Teknologi Canggih Ini (2)

By Tika Anggreni Purba, Sabtu, 16 Juli 2016 | 11:00 WIB

Jika Anda Ingin Membayangkan Dunia Masa Depan, Lihat 25 Kota Teknologi Canggih Ini (2)

Intisari-Online.com — Dalam kurun waktu 35 tahun terakhir, World Health Organization (WHO) mengestimasikan bahwa 2/3 populasi penduduk dunia tinggal di area perkotaan. Kini, kota-kota di dunia bahkan semakin berkembang dengan teknologi mutakhir. Bahkan teknologi seolah tak berhenti. Inovasi demi inovasi menjadikan sebuah kota semakin canggih dari berbagai aspek.

Lembaga penelitian 2thingknow melakukan analisis terhadap kota yang paling inovatif dengan berbagai teknologi. Berikut 25 kota dengan penerapan teknologi yang paling inovatif di seluruh dunia.

11. Tokyo, Jepang

Sistem transportasi subway yang dimiliki Tokyo digunakan oleh 2,3 miliar orang setiap tahunnya. Teknologi transportasi ini sangat mendukung program smartcity di kota ini.

10. Amsterdam, Belanda

Kota ini merupakan kombinasi dari teknologi finansial, efisiensi energi, dan startup yang memiliki kekuasaan di Eropa. Sekalipun daerah ini memiliki populasi penduduk yang sangat rendah (sekitar 1/3 penduduk Berlin)

Tahun 2025 nanti, kebijakan pembuat kebijakan di sana mengumumkan bahwa mobil berbahan dasar gas dan diesel akan digantikan dengan kendaraan listrik.

9. Singapura

Singapura berkembang menjadi kota dengan infrastruktur dengan teknologi tingkat tinggi. Pemerintah kota juga tengah membangun sistem transportasi yang keren seperti private car dan kereta.

8. Toronto, Kanada

Toronto menjadi tuan rumah dari hampir 30% lembaga teknologi yang ada di Kanada. Artinya daerah ini merupakan cikal bakal dari perusahaan-perusahaan yang akan memberi dampak baik dalam perkembangan teknologi di waktu mendatang.

7. Taipei, Taiwan