Find Us On Social Media :

Penemuan Bayi Dinosaurus Berusia 75 Juta Tahun yang Terawetkan dengan Sempurna

By Lila Nathania, Sabtu, 23 Januari 2016 | 11:00 WIB

Penemuan Bayi Dinosaurus Berusia 75 Juta Tahun yang Terawetkan dengan Sempurna

Intisari-Online.com – Segala hal yang berkaitan dengan dinosaurus selalu membuat kita tertarik karena hingga sekarang informasi tentang hewan prasejarah itu masih sedikit. Baru-baru ini ada penemuan bayi dinosaurus berusia 75 juta tahun yang terawetkan dengan sempurna.

Beberapa waktu lalu ditemukan spesies Chasmosaurus, dinosaurus yang masih satu saudara dengan dinosaurus terkenal Triceratops. Chasmosaurus sendiri dikenal memiliki ciri khas moncong tajam dan tubuhnya memiliki banyak duri. Herbivora ini hidup sekitar 100 juta hingga 66 juta tahun lalu.

Selama ini spesies Chasmosaurus belum bisa banyak diteliti karena tak ada fosil sempurna yang ditemukan. Untungnya beberapa waktu lalu tim peneliti menyatakan kabar menggembirakan. Mereka berkata berhasil mendapatkan fosil bayi Chasmosaurus yang lengkap dan unik.

Fosil ini sebenarnya sudah ditemukan sejak 2010 lalu di Dinosaur Park Formation, Kanada. Tahun 2013 fosil ini sepenuhnya berhasil diangkat dari tanah dan baru-baru ini para peneliti mengatakan bahwa fosil tersebut sangat langka.

Chasmosaurus yang mati di usia remaja ini memiliki panjang 1,5 meter dan berat kurang dari 100 kilogram. Spesimen ini menjadi unik sebab beberapa bagian tubuhnya belum berkembang sempurna seperti dinosaurus dewasa. bagian punggung fosil ini juga tidak selebar perkiraan peneliti. Dugaan peneliti bahwa punggung Chasmosaurus berbentuk kotak juga ternyata salah.

Sebelum ada fosil utuh Chasmosaurus remaja ini, peneliti hanya memiliki beberapa potong tulang saja sehingga perkiraan  mereka ada yang salah. Berkata penemuan fosil baru ini, sekarang para ilmuwan bisa memperoleh banyak informasi tambahan yang berguna.

(www.iflscience.com)