Find Us On Social Media :

Negara Disebut Punya Utang 179 Miliar Kepadanya, Siapa Sosok Pemilik CMNP Sebenarnya, Jusuf Hamka Atau Mbak Tutut?

By Moh. Habib Asyhad, Sabtu, 17 Juni 2023 | 08:31 WIB

Siapa sebenarnya sosok pemilik CMNP sebenarnya? MBak Tutut atau Jusuf Hamka yang baru-baru ini menggugat negara?

Siapa sebenarnya sosok pemilik CMNP sebenarnya? MBak Tutut atau Jusuf Hamka yang baru-baru ini menggugat negara?

Intisari-Online.com - Kita semua bertanya-tanya: siapa sebenarnya sosok pemilik CMNP?

Apakah Jusuf Hamka atau Siti Hardijanti Rukmana alias Mbak Tutut?

Kita tahu, belum lama ini pengusaha tanah air Jusuf Hamka menuntut negara untuk mengembalikan utang negara kepada PT Citra Marga Nusaphala Persada Tbk (CMNP).

Jusuf menyebut negara, dalam hal ini Kementerian Keuangan, punya utang sebesar Rp179 miliar.

Sebagai informasi, CMNP adalah perusahaan yang didirikan oleh Mbak Tutut, putri tertua Soeharto.

CMNP juga tercatat sebagai perusahaan swasta yang memperoleh konsesi jalan tol pertama di Tanah Air.

Lalu bagaimana ceritanya negara punya utang kepada CMNP?

Utang tersebut bermula saat CMNP menyimpan uangnya dalam bentuk deposito di Bank Yakin Makmur atau Bank Yama saat Presiden Soeharto masih berkuasa, di mana bank tersebut dimiliki juga oleh Tutut Soeharto.

Bank tersebut kemudian ikut terimbas krisis moneter 1998 dan akhirnya mendapatkan suntikan dana Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (BLBI) dari pemerintah.

Aliran dana BLBI dari negara itu kemudian sebagian dipakai untuk membayar para pemegang simpanan di bank tersebut.

Meski begitu, pemerintah menolak melakukan pembayaran untuk CMNP.

Alasannya, menurut BPPN, perusahaan jalan tol itu kepemilikan sahamnya masih terafiliasi dengan Keluarga Cendana.