Find Us On Social Media :

Masih Saudara Sesama Asia, Mengapa Jepang Menyerang Indonesia?

By Moh. Habib Asyhad, Selasa, 6 Juni 2023 | 14:17 WIB

Ada beberapa alasan yang membuat Jepang memutuskan menyerang Indonesia kemudian menjajahnya.

Ada beberapa alasan yang membuat Jepang memutuskan menyerang Indonesia kemudian menjajahnya.

Intisari-Online.com - Soal sejarah kelas XI halaman 130:

"Mengapa Jepang menyerang Indonesia?"

Jawaban dan pembahasan

Sejak Restorasi Meiji pada abad ke-19, Jepang mengalami kemajuan yang pesat di bidang ekonomi, terutama industri.

Jepang memperluas wilayah kekuasaannya hingga ke Taiwan, Tiongkok, dan Korea.

Pada tahun 1905 Jepang bahkan berhasil mengalahkan Rusia.

Peristiwa ini menambah kepercayaan diri bangsa Jepang yang merasa dirinya lebih unggul dari bangsa Asia lainnya.

Mengapa Jepang Menjajah?

Untuk mengetahuinya, kita harus memahami situasi masyarakat Jepang pada 1920-an.

Masa antara Perang Dunia I dan II sangat krusial terhadap perkembangan sejarah selanjutnya.

Dilihat dari situasi politik dalam negeri Jepang, tahun 1920-an adalah zaman Taisho Democracy.