Penulis
Intisari-Online.com - Bukan zamannya lagi perempuan takut kesusahan mencari tempat tinggal atau pekerjaan saat ini. Sebuah studi yang dilakukan untuk memperingati Hari Wanita Sedunia mengatakan bahwa saat iniwanita muda yang sangat percaya diri karirnya akan sukses.
Sebanyak 41 persen wanita berusia 20 sampai 35 tahun yang baru saja memulai karirnya, percaya bahwa mereka pasti bisa berada di puncak.
Menurut survei yang dilakukan PricewaterhouseCoopers (PwC), 62 persen dari 1400 wanita mengatakan kemajuan karir merupakan kualitas yang sangat menarik dari seorang karyawan. Hal tersebut membuat mereka menjadi sangat percaya diri dan ambisius dibanding generasi sebelumnya.
Namun meskipun begitu, mereka tidak asal bekerja di mana saja, 83 persen wanita mengatakan, mereka mencari perusahaan yang memiliki rekor bagus pada perbedaan dan kesetaraan.
Gaenor Bagley, Head of Diversity PwC, mengatakan penelitian mereka menunjukkan era baru di mana wanita-wanita berbakat, pintar dan ambisius yang memasuki dunia kerja lebih banyak daripada generasi sebelumnya.
“Bukan hanya itu, mereka juga masuk ke sana dengan mindset karir yang berbeda. Mereka ambisius dan mencari kemajuan, namun juga sadar bahwa tidak semua perusahaan bisa tepat dengan mereka,” kata Gaenor.
Peneliti juga mewawancarai wanita dari 74 negara, di mana 86 persen diantaranya memiliki pasangan yang sama-sama bekerja. Dari jumlah 8.756 wawancara, 42 persen wanita mengatakan mereka mendapat penghasilan yang sama dengan suami atau pacar mereka.
Brazil, India dan Portugal menjadi bukti bagaimana wanita yang sangatpercaya diri karirnya akan sukses. Sedangkan wanita di Jepang, Kazakhstan dan German adalah yang paling tidak percaya diri. (telegraph.co.uk)