Find Us On Social Media :

15 Kesalahan Komunikasi Ini Bikin Anda Kurang Dipercaya di Tempat Kerja

By Tika Anggreni Purba, Sabtu, 16 April 2016 | 12:00 WIB

15 Kesalahan Komunikasi Ini Bikin Anda Kurang Dipercaya di Tempat Kerja

Intisari-Online.com –Cara seseorang berkomunikasi bisa menunjukkan kredibilitas, kepercayaan, dan kemampuannya. Hampir semua lapisan masyarakat menilai orang lain dari caranya berkomunikasi. Termasuk di tempat kerja.

Kebanyakan kita jadi kurang dipercaya di tempat kerja karena tidak menyadari kesalahan kita dalam berkomunikasi. Berikut ini 15 kesalahan umum dalam komunikasi yang dapat mengurangi kepercayaan orang lain pada kita di tempat kerja.

  1.  Meneruskan rumor tanpa menyelidiki faktanya terlebih dahulu atau menggosipkan rekan kerja tanpa mengetahui apakah itu sebuah kebenaran atau hanya isu semata.
  1. Anda tidak merespon perkataan orang lain dengan benar.
  2. Anda membuat peraturan dan mengatakannya kepada rekan kerja lainnya, namun Anda sendiri tidak melakukannya.
  3. Anda terlalu membuka semua cerita hidup Anda yang tidak berkaitan dengan pekerjaan dan mengharapkan orang lain juga melakukan hal yang sama. Lebih fatal lagi kalau Anda malah menuduh orang lain tidak terbuka dan transparan saat mereka tidak menceritakan hidupnya.
  4. Anda menggunakan alat komunikasi saat seharusnya berkomunikasi langsung.
  5. Anda membuat banyak kesulitan dengan memberi informasi yang tidak jelas pada orang lain.
  6. Anda berasumsi mengenai motivasi orang lain, apa yang mereka inginkan dari bekerja, dan bagaimana cara mereka berkomunikasi. Anda berpersepsi tanpa verifikasi.
  7. Jika Anda kurang senang dengan cara kerja seseorang, Anda menceritakannya pada orang lain, bukan pada orangnya.
  8. Anda menyebarkan informasi yang tidak seharusnya Anda sebarkan secara pribadi.
  9. Anda tidak bertanggung jawab dengan apa yang Anda katakan, bahkan sering tidak menepati janji. Fatalnya lagi, Anda melebih-lebihkan cerita.
  10. Anda terlalu diam dalam sebuah pembicaaan penting dalam rapat namun terlalu banyak bicara dan menyalahkan orang lain setelah selesai rapat.
  11. Anda cepat untuk mengklaim apa yang menguntungkan Anda, tapi lupa untuk mengucapkan terimakasih atas pertolongan orang lain.
  12. Anda menjatuhkan orang lain dengan perkataan Anda dengan alasan memberikan kritik atau evaluasi, sehingga orang lain sama sekali tidak berkembang.
  13. Perkataan Anda tidak sejalan dengan perilaku Anda.
  14. Anda berpikir komunikasi adalah cara untuk menyampaikan informasi semata, bukan sebuah dialog atau diskusi yang membutuhkan saling pengertian antarsatu dengan lainnya.

Seringkali dalam komunikasi sehari-hari kebiasaan ini kita lakukan. Tapi jika Anda ingin lebih dipercaya di tempat kerja, mulailah memangkas semua kebiasaan buruk itu.

(Psychologytoday.com)