Find Us On Social Media :

Perempuan Semakin Jarang Menabung di Usia 20 Tahun

By Moh Habib Asyhad, Selasa, 8 Juli 2014 | 10:00 WIB

Perempuan Semakin Jarang Menabung di Usia 20 Tahun

Intisari-Online.com - Sebuah studi yang dilakukan oleh perusahaan layanan keuangan Wells Fargo menyebut, perempuan semakin jarang menabung ketika memasuki usia 20 tahun. Kondisi ini membuat mereka tidak mampu memiliki tabungan yang sama besarnya dengan rekan pria mereka.

Ada kekhawatiran dari studi ini; kaum perempuan muda makin rentan mengalami ketidakpastian finansial. Jika ini tidak segera diatasi, keadannya akan semakin runyam.

Menurut pengamatan Wells Fargo, anak muda memang cenderung belum mampu menabung. Jangankan untuk menabung, gaji bulanan mereka terkadang habis untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Untuk transportasi, untuk makan, untuk membayar tagihan pulsa, untuk kebutuhan lainnya.

Sementara ada fakta sebaliknya, studi menunjukkan, 61 persen pria dari generasi Y mulai menyisihkan dana untuk pensiun, sementara hanya 50 persen dari perempuan yang melakukan inisiatif serupa.(Baca: Banyak Pegawai Muda Tidak Terbiasa Menabung

Meski demikian, tidak semuanya kabar buruk. Ada juga kabar baiknya: banyak perempuan yang mengaku sudah mulai mengubah cara mereka mengelola keuangan. Sebanyak 41 persen perempuan milenial yang disurvei mengatakan, mereka puas dengan cara mereka menabung/mengontrol keuangan.

Sementara itu, 58 persen laki-laki milenial mengaku mereka senang dengan jumlah tabungan mereka.

Di luar hasil studi tersebut, sejatinya adalah beberapa hambatan struktural yang membuat perempuan semakin jarang menabung. Pertama, rata-rata perempuan menerima gaji lebih sedikit dibanding laki-laki. Dengan kondisi seperti itu, jumlah gaji yang disisihkan untuk ditabung juga lebih sedikit, sementara kebutuhan mereka lebih banyak.(Baca juga: Sulit Menabung? Tentukan Saja Tujuannya!

Faktor kedua, dan ini dianggap paling menyebalkan, para perempuan memang kurang “melek finansial” dibandingkan pria. Andai saja perempuan mampu membelanjakan uangnya dengan lebih bijak sejak mulai bekerja, barangkali kondisi keuangan mereka dalam jangka panjang juga lebih aman.

Dengan demikian, fenomena perempuan semakin jarang menabung di usia 20 tahun, semakin terkikis. (Tabloidnova.com)