Diskusikan Keuangan dengan Anak yang Beranjak Dewasa: Lunasi Utang dan Tingkatkan Kemampuan

Arnaldi Nasrum

Penulis

Diskusikan Keuangan dengan Anak yang Beranjak Dewasa: Lunasi Utang dan Tingkatkan Kemampuan

Intisari-Online.com - Ketika seorang anak telah beranjak dewasa, ada beberapa hal yang perlu didiskusikan bersama orangtua. Keuangan adalah salah satu yang paling utama. Anak biasanya akan kesulitan untuk mengelola keuangannya sendiri. Bahkan, mereka bisa terjebak pada pola hidup konsumtif hingga sangat boros dan berujung pada utang yang menumpuk. Orangtua pun harus memiliki caranya sendiri ketika berdisuksi soal finansial kepada anaknya.

Utang adalah topik diskusi yang penting ketika membicarakan keuangan dengan anak yang telah beranjak dewasa. Orangtua perlu untuk mendorong dan mengajarkan anak bagaimana membuat perencanaan untuk melunasi utang dengan bunga yang tinggi. Ini berkaitan dengan utang kartu kredit yang sering kali menjadi permasalahan yang susah untuk diatasi. Dengan begitu, maka anak akan memiliki keuangan yang stabil.

Orangtua juga perlu menanamkan kesadaran kepada anaknya bahwa diri sendiri adalah investasi yang sangat besar. Artinya, anak harus memiliki keterampilan, pendidikan dan jaringan untuk memaksimalkan kemampuan produktivitasnya. Yang perlu dihindari adalah anak memiliki kemampuan untuk berutang. Setiap orangtua tentu tidak menginginkan hal tersebut. Orangtua dapat mendorong anak di awal karirnya untuk membuat investasi dalam membayar utangnya seperti pinjaman mahasiswa.

Terkait dengan investasi, meski generasi milenium memiliki kecenderungan untuk tidak mempercayai pasar, mereka tetap membutuhkan dorongan ekstra dari orang tua untuk mengambil risiko dan mulai berinvestasi. Tanpa pasar, mereka tidak memiliki cara yang baik untuk mengembangkan uang mereka dari waktu ke waktu .

(US News)