Find Us On Social Media :

Cara Mengetahui Weton Kelahiran Berdasarkan Tanggal Lahir Anda

By Mentari DP, Rabu, 8 Maret 2023 | 05:00 WIB

Cara mengetahui weton kelahiran berdasarkan tanggal lahir.

Intisari-Online.com - Dalam masyarakat Jawa, istilah weton sudah tidak asing lagi.

Dalam bahasa Jawa, weton berasal dari kata 'wetu' yang artinya lahir.

Jadi bisa dibilang weton adalah hari kelahiran seseorang berdasarkan perhitungan kalender Jawa.

Dibanding dengan kalender lain, seperti kalender Masehi atau kalender Islam, kalender Jawa memiliki 5 hari pasaran.

Yaitu Legi, Paing, Pon, Wage, dan Kliwon.

Tapi weton sendiri terdiri dari hari pada kalender Masehi dan hari pasaran pada kalender Jawa.

Bagaimana cara kita mengetahui weton kalahiran?

Sebenarnya cara paling mudah untuk mengetahuinya adalah dengan bertanya kepada orangtua kita.

Akan tetapi jika orangtua kita juga tidak tahu, maka Anda bisa menghitungnya sendiri.

Caranya mudah. Anda hanya perlu mengingat tanggal lahir Anda.

Sebagai contoh, Anda lahir pada hari Selasa tanggal 7 Maret 1995. 

Baca Juga: Cara Menghitung Weton Kelahiran Berdasarkan Hari dan Tanggal Lahir