Penulis
Intisari-Online.com - Pita-pita kaset bekas ternyata bisa dijadikan foto atau lukisan yang menyerupai wajah seseorang. Harga jualnya mencapai ratusan ribu rupiah per bingkai lantaran dalam prosesnya membutuhkan ketelatenan dan kesabaran.
Lukisan pita kaset ini pangsa pasarnya menyasar anak muda atau keluarga muda yang mencari produk pajangan unik yang personal untuk hadiah maupun hiasan di dinding rumah.
Sebut saja seperti Reynzsana Hanna Laksmita atau yang biasa disapa Rere, pemilik Athrlm Store asal Yogyakarta. Ia mengungkapkan, bisnis lukisan pita kaset ini memang mengikuti tren, sehingga cukup mudah pamornya meredup. Tapi, jika kreatif menggunakan bahan baku pita kaset ini untuk produk kerajinan lainnya, prospek bisnisnya cukup baik. Ia telah memiliki rencana untuk membuat produk suvenir lain yang lebih kecil. “Kalau suvenir kan bisa untuk pernikahan, dan yang pasti pesan sekali bisa langsung banyak. Jadi produknya tidak monoton sketsa wajah saja,” ungkapnya.
Luthfi Ramdhani, pemilik usaha Luks Lukisan Kaset mengatakan, usaha ini menuntut kreativitas membuat sketsa. Hal yang menarik dari pembuatan lukisan pita kaset ini adalah membentuk konsep hingga aplikasi pita kaset dalam sebuah gambar. “Kaset itu barang langka, nah dengan lukisan fungsinya jadi berbeda,” tutur Luthfi.
Awal pembuatan lukisan kaset ini dimulai dengan membuat sketsa gambar menggunakan aplikasi photoshop, dilanjutkan menempelkan pita kaset di seluruh bagian. Namun ada bagian tertentu, seperti rambut atau hijab yang dibuat timbul sebagai penegas gambar. Biasanya, pita kaset diaplikasikan pada bagian yang berwarna hitam.
Sebelum ditempelkan pada sketsa gambar, pita kaset terlebih dahulu dikeluarkan dari kaset dan dijemur selama 10 menit-15 menit. “Pita harus kering, karena kalau kondisinya lembab, pita kasetnya bisa gampang lepas,” terang Rere.
Lukisan pita kaset produksi Rere untuk ukuran A3 dijual seharga Rp 250.000 (satu kepala) dan Rp 300.000 (dua–tiga kepala). Lukisan pita kaset sebenarnya maksimal berisi gambar dua kepala agar detail gambar terlihat.
Dalam sebulan, Rere dibantu satu temannya bisa mengerjakan 10 pesanan hingga 17 pesanan. Praktis dalam satu bulan omzet yang didapat sekitar Rp 2,5 juta hingga Rp 5,1 juta.
Sementara Luthfi menjual lukisan pita kaset untuk satu kepala senilai Rp 240.000 dan lukisan pasangan seharga Rp 280.000 per unit. Dalam sebulan, Luthfi bisa mengerjakan 30 lukisan hingga 40 lukisan pita kaset. Sehingga diperkirakan omzet yang didapat Rp 10 juta per bulan. (Kontan)